Cara membuat atau resep nugget ayam wortel yang mudah. (
Buku/50 Resep Sajian Enak Isi Sayuran: Anak Sehat Gemar Makan Sayur)
200 gram daging ayam giling
100 gram wortel, parut
2 sdm bawang bombai cincang
2 lembar roti tawar
2 butir telur ayam
½ sdt lada halus
2 sdt garam
25 gram keju parut
Minyak untuk menggoreng
100 gram tepung panir
2 butir putih telur
Cara membuat:
Daging ayam giling, roti tawar, dan bawang bombai diblender halus, angkat. Campurkan telur ayam, wortel parut, garam, lada, dan keju parut, aduk rata.
Ambil cetakan persegi, olesi dengan margarin, letakkan adonan tipis setebal ± 1 cm, lalu kukus sampai matang selama 3/4 jam, angkat, dinginkan, lalu iris sebesar jari.
Panir dengan tepung panir lalu celup ke putih telur kemudian panir kembali, setelah itu goreng dengan minyak panas dan banyak sampai warna kuning kecokelatan, angkat.
Hidangkan.
Itulah kumpulan resepnugget ayam wortel yang mudah, sederhana, enak, dan lezat yang dapat kamu tiru di rumah.