Sonora.ID – Di bulan November 2023 ini ada banyak film baru rilis baik dari dalam negeri maupun luar negeri.
Ada banyak genre film seperti genre horor, romansa, hingga komedi yang siap menghiburmu.
Para pecinta film tentu saja jangan melewatkan film-film terbaru di bulan November ini.
Ingin tahu apa saja daftar film bioskop yang tayang di bulan November 2023? Simak daftarnya berikut ini:
1. Budi Pekerti tayang 2 November 2023
Film ini menceritakan tentang guru BK (Bimbingan Konseling) yang viral akibat perbuatannya kepada seorang murid yang membuat dirinya mendapat gunjingan dari netizen Indonesia.
2. Kultus Iblis tayang pada 2 November 2023
Film bergenre horor ini mengisahkan tentang hilangnya ayah Naka dan Raka secara misterius.
3. Nona Manis Sayange tayang 2 November 2023
Film bergenre romantis ini menceritakan tentang kisah cinta yang mengatasnamakan adat di pulau Labuhan Bajo.