Pontianak, Sonora.ID - Ketua Komisi Perlindungan Anak Daerah (KPAD) Kota Pontianak, Niyah Nurniyati menghimbau kepada seluruh lapisan masyarakat agar kiranya lebih perduli terhadap perlindungan anak.
Hal ini disampaikannya saat saat acara Refleksi Satu Tahun Komisi Perlindungan Anak Daerah Pontianak, Rabu (1/11/2023).
Dia mengharapkan adanya dukungan masyarakat untuk memberi info apabila mendapati kegiatan prostitusi.
"Mungkin jika masyarakat mendengar, mengetahui, atau melihat di sekitar bapak/ibu ada anak - anak yang dicurigai terlibat kegiatan prostitusi agar melapor kepada pihak berwenang, "ungkapnya.
Dia melanjutkan, masyarakat juga boleh menyampaikan informasi juga kepada KPAD Kota Pontianak karena biasanya ketika ada laporan dari masyarakat KPAD langsung menyampaikannya ke Satpol PP dan ada juga yang disampaikan ke kepolisian.
Baca Juga: KPAD Kota Pontianak Dorong Terus Penerapan Perda No. 19 Tahun 2021
Niyah juga mengharapkan agar Kepolisian dan Satpol PP lebih mengintensifkan lagi kegiatan razia. "Mengingat sekarang sudah masuk akhir tahun, pastinya crowded, " ucapnya.
Tahun lalu KPAD Kota Pontianak juga melakukan siaga saru jelang akhir tahun di tempat - tempat atau waktu - waktu tertentu yang memang sekiranya ada kegiatan prostitusi yang melibatkan anak - anak.
"Harapannya kalau misalnya masyarakat perduli boleh diinfokan kepada KPAD Kota Pontianak untuk ditindaklanjuti, " tuturnya.