Menurut Lilik, melakukan cuci tangan dengan benar sesering mungkin sangat penting untuk menjaga kebersihan dan kesehatan, terutama anak-anak.
Baca Juga: Desa Jembayan Punya Tiga Situs Sejarah, Siap Jadi Wisata Edukasi
"Mungkin kelihatannya sepele. Tapi tangan kita ini banyak sekali kuman yang menempel. Memegang apa, di mana, apalagi kalau kita di angkutan umum, tempat umum, di tempat yang pasti banyak dipegang orang," terang Lilik.
Ia menambahkan terdapat enam langkah cuci tangan yang benar yakni pertama, membasahi tangan dengan air mengalir kemudian isi dengan sabun.
Kedua, menggosok kedua telapak tangan berikut menggosok punggung tangan kanan dan kiri. Ketiga, menggosok sela jari.
Keempat, membersihkan ujung jari secara bergantian dengan posisi saling mengunci kedua tangan.
Kelima, menggosok dan putar kedua ibu jari secara bergantian dan yang keenam, memutar kedua jari tangan kanan secara memutar baik jari tangan kanan dan kiri, lalu bilas kembali dengan air mengalir dan keringkan.
Usai dari SDN III Pakis, rombongan OASE KIM bersam Iriana Jokowi dan Wury Ma’ruf Amin berkunjung ke Gedung Cak Durasim kawasan Taman Budaya Surabaya. Rombongan melakukan peninjauan booth sosialisasi anti narkoba dan talkshow sosialisasi gerakan anti narkoba dan literasi digital.
Setelah itu, rombongan OASE KIM melanjutkan kunjungan ke Kriya Galeri Surabaya dalam rangka peninjauan hasil kerajinan dan kreasi Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) se-Provinsi Jawa Timur.
Terakhir, rombongan mengunjungi kawasan Taman Suroboyo dalam rangka peninjauan booth UMKM hasil pengolahan sampah dan produk olahan ikan.
Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News.