Resep Enoki Goreng yang Merekah, Camilan Praktis Akhir Pekan!

11 November 2023 07:10 WIB
Hasil resep Enoki Goreng
Hasil resep Enoki Goreng ( )

 

Sonora.ID - Artikel kali ini akan membahas tentang resep Enoki Goreng yang merekah untuk camilan akhir pekan.

Enoki menjadi salah satu jenis jamur yang kini digemari oleh segelintir masyarakat Indonesia.

Terdapat banyak sekali pilihan resep untuk mengolah jamur tersebut, salah satunya adalah resep Enoki Goreng yang merekah.

Olahan camilan ini sangat mudah untuk dikreasikan karena seluruh bahannya dapat ditemukan di supermarket terdekat.

Berikut adalah resep Enoki Goreng yang merekah untuk dikreasikan di dapur rumah saat akhir pekan.

Bahan-bahan Enoki Goreng

Baca Juga: Resep Tumis Brokoli Siram Telur Asin, Menu Makan Malam Andalan!

  • 1/8 sdt paprika bubuk
  • 2 potong jahe segar, kupas
  • 6 potong kunyit, kupas
  • 2 jamur enoki segar, belah menjadi dua bagian
  • 2 kuning telur besar
  • 2 sdm jus lemon
  • 3 1/2 sdt garam, bagi
  • 1 sdm bubuk cabai
  • 1 sdt paprika asap bubuk
  • 350 ml air perasan jeruk
  • 190 gr tepung maizena
  • 12 gr daun kucai
  • Minyak canola

Cara Membuat Enoki Goreng

  1. Parut jahe dan saring dengan kaih bersih. Lakukan hal yang sama terhadap kunyit. Sisihkan
  2. Masukkan kuning telur ke dalam food processor. Tambahkan lemon, air kunyit, air jahe, dan 1/2 sdt garam
  3. Tuangkan minyak secara perlahan sampai tercampur dengan bahan. Jalankan food processor selama 8-10 menit
  4. Tuangkan minyak canola ke dalam dutch oven atau wajan dengan kedalaman sekitar 7 cm. Panaskan dengan suhu sampai 177 derajat celcius
  5. Taruh paprika asap bubuk ke dalam mangkuk kecil dan sisihkan. Tuangkan air jeruk dan 2 1/2 sdt garam ke dalam mankguk. Masukkan jamur dan rendam selama 2-3 menit
  6. Jika sudah, tirisikan dan buang air jeruk. Taruh tepung maizena ke dalam mangkuk. Balurkan dua potong jamur ke dalam tepung. Tepuk-tepuk agar sisa tepung rontok
  7. Panaskan minyak dengan api sedang. Lalu, goreng jamur sampai berubah warna kecokelatan selama limat menit. Angkat dan tiriskan
  8. Tiriskan jamur di atas tisu makan. Taburi jamur dengan 1/2 sdt garam. Ratakan dan hidangkan selagi hangat

Baca Juga: Resep Ikan Goreng Sambal Bawang yang Nikmat dan Menggugah Selera

Demikianlan resep Enoki Goreng yang merekah untuk kamu jadikan sebagai camilan akhir pekan.

Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm