Palembang, Sonora.ID - Wakil Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Wakapolri) Komjen. Pol. Drs. Agus Andrianto, S.H., M.H menghadiri Silaturahmi dengan Civitas Akademika Universitas Sriwijaya Palembang( Unsri) (09/10/2023).
Dalam kesempatan tersebut wakapolri menyampaikan apresiasi atas penyambutan keluarga besar Civitas Akademika unsri. Wakapolri juga memberikan Bea siswa kepada mahasiswa/i Unsri Palembang yang berprestasi.
Kabid Humas Polda Sumsel Kombes Pol Drs Supriadi MM menjelaskan kedatangan Wakapolri kekampus Unsri Palembang adalah untuk menjalin silaturahmi dengan Civitas Akademika Universitas Sriwijaya Palembang( Unsri) sekaligus memperkuat kerja sama antara pihak kepolisian dan lembaga pendidikan.
“ Wakapolri mengucapkan terima kasih kepada Civitas akademika universitas Sriwijaya yang sudah menampung Anggota Polri peserta didik dan mendukung anggota untuk melanjutkan pendidikan nya di universitas Sriwijaya,” ujarnya
Wakapolri juga mengajak kolaborasi mengatasi hambatan pada pelatihan coas untuk mahasiswa Fakultas Kedokteran Unsri dan bisa ditindaklanjuti, Kerja sama (MOU) dengan Kabid Dokkes Polda Sumsel tapi juga dengan Kapusdokpol Polri sehingga nantinya tidak hanya wilayah Sumsel saja tapi juga dapat dilaksanakan didaerah lain .
Selain itu Wakapolri mengucapkan terimakasih kepada Mahasiswa yang selama ini memberikan kontribusi pada jajaran Polda Sumsel, walaupun polda Sumsel peringkat 6 nasional angka kriminalitas tinggi namun situasi Kamtibmas relatif kondusif dan dirinya berharap tetap bekerjasama yang solid dan sinergitas yang luar biasa.
Wakapolri juga menekankan komitmen pihak kepolisian dalam menjaga Harkamtibmas diwilayah Sumsel. Ia mengingatkan, kerjasama antara kepolisian dan lembaga pendidikan dalam memajukan pendidikan, penelitian, serta memperkuat kerja sama dalam berbagai aspek perlu dilakukan.
“Pertemuan bersejarah ini diharapkan akan membuka pintu untuk kerja sama yang lebih erat antara kepolisian dan dunia pendidikan di Palembang Sumatera Selatan , serta mendukung pengembangan ilmu pengetahuan dan pendidikan di wilayah tersebut,” ungkapnya.
Lebih lanjut Wakapolri menyampaikan, semua harus bersama-sama menyadari pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban, serta kerja sama yang erat antara kepolisian dan masyarakat akademik dalam membangun Indonesia yang lebih baik. Wakapolri menyerahkan beasiswa kepada Mahasiswa Unsri Palembang yang berprestasi sebagai bentuk dukungan dalam pengembangan potensi akademik generasi muda dan hadirnya Polri didunia Pendidikan
“Ini menjadi wujud nyata komitmen Kepolisian Republik Indonesia dalam mendukung pendidikan dan mendorong pencapaian prestasi akademik,” tandasnya nya.
Sementara itu rektor universitas sriwijaya, Prof Dr Drs Taufik Marwa SE MSi mengucapkan terimakasih kepada wakapolri telah memberikan beasiswa kepada mahasiswa Unsri yang mana nanti nya akan masuk ke rekening mereka masing-masing tiap bulannya. Ia juga mengucapkan terima kasih kepada wakapolri yang telah memberikan kesempatan menjalin kemitraan dengan rumah sakit Bhayangkara Sumsel.
“ mudah-mudahan proses pendidikan Mahasiswa Unsri di RS bhayangkara bisa lebih baik lebih memberikan profesional nya kepda alumni alumni dari fakultas kedokteran Unsri Palembang . Kami sangat berterima kasih kepada wakapolri segera akan kami tindak lanjuti kesempatan ini,” ucapnya
Rektor Unsri juga menyebutkan bahwa selama ini Unsri menerima anggota dari kepolisian untuk melanjutkan pendidikan baik S2 dan S3. unsri juga menyediakan beasiswa untuk anggota polri berprestasi yang kuliah di Unsri.