1. The Traditional Sandwich Generation
Generasi ini berisi dewasa yang berusia 40-50 tahun. Mereka diapit oleh kebutuhan orang tua lanjut usia dan anak-anaknya.
2. The Club Sandwich Generation
Generasi ini berisi dewasa yang berusia 30-60 tahun. Mereka diapit oleh kebutuhan banyak generasi, seperti orang tua, anak, cucu, serta kakek-nenek.
3. The Open Faced Sandwich Generation
Generasi ini berisi orang dewasa yang terlibat dalam perawatan lansia. Mereka yang telah menikah harus membiayai kebutuhan orang tua atau saudara kandungnya.
Baca Juga: Arti Kata ASMR, Istilah Gaul yang Populer di YouTube
Penyebab generasi sandwich
1. Kemampuan finansial kurang
Finansial menjadi faktor utama pola generasi sandwich. Kegagalan orang tua dalam menyiapkan finansial masa tuanya menjadi salah satu penyebab terbentuknya generasi sandwich.