Makna Tari Kecak dan Ciri Khasnya

20 November 2023 14:46 WIB
Tari kecak
Tari kecak ( Pinterest)

Rahwana bertarung melawan Jatayu serta Hanoman untuk menyelamatkan Shinta.

Selama proses penyelamatan, Hanoman mengacaukan tempat penyekapan Shinta dengan cara membakar. Namun, Hanoman justru terkepung oleh prajurit Rahwana dan hampir terbakar.

Pada awalnya, Rama mengalami kekalahan. Namun, ia berusaha keras menyelamatkan permaisurinya, Shinta.

Sang raja berdoa dengan kesungguhan hati dan berusaha membawa kembali sang permaisuri. Hingga akhirnya, Rama berhasil mendapatkan Shinta dengan kondisi selamat.

Dari cerita tersebut, tari kecak memiliki makna kepercayaan kepada kekuatan Tuhan. Hal itu tercermin dari tindakan Rama saat meminta pertolongan Dewata untuk menyelamatkan Shinta.

Tarian kecak dipercaya sebagai ritual untuk mendatangkan dewi yang sanggup mengusir segala mara bahaya.

Selain makna tersebut, gerakan tarian kecak juga memiliki pesan moral lain, yakni

1. Nilai seni yang tinggi

Nilai seni yang tinggi dapat dilihat dari gerakan tarian kecak yang indah dan kompak meski tanpa iringan musik ataupun alunan gamelan.

2. Belajar mengandalkan Tuhan

Adegan Rama meminta pertolongan pada Dewata pada tari kecak membuktikan Rama mempercayai kekuatan Tuhan untuk menolong dirinya.

Tari kecak juga dipercaya sebagai salah satu ritual untuk memanggil demi yang dapat mengusir penyakit dan melindungi masyarakat dari kekuatan jahat. Dewi yang dipanggil dalam ritual ini adalah Dewi Suprabha atau disebut juga Tilotama.

3. Banyak pesan moral

Tari kecak mempunyai cerita yang cukup mendalam dan menyampaikan beberapa pesan moral. Contohnya, kesetiaan Shinta terhadap suaminya, Rama.

Burung Garuda yang ada dalam tarian kecak juga rela mengorbankan sayapnya demi menyelematkan Shinta dari cengkeraman Rahwana.

Kisah tersebut menunjukkan manusia memiliki sifat buruk seperti Rahwana yang serakah dan suka mengambil hak orang lain secara paksa.

Itulah makna tari kecak yang penuh pesan moral dan sejarah singkatnya.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm