Pertama, Anda perlu merekatkan tusuk sate ke bagian belakang cokelat. - Gunakan lem tembak atau selotip bolak balik. -Tempatkan tusuk sate pada titik yang berbeda di bagian belakang cokelat, sehingga tinggi dari setiap masing-masing cokelatakan rata.
Untuk alasnya, gunakan toples selai dengan beberapa blok styrofoam yang tertata rapi di dalamnya.
Urutkan dari yang paling tinggi di belakang dan paling kecil di depan.
Tekan tusuk sate dengan baik dan hati-hati agar tidak terlalu berat.
Setelah selesai mengatur tata letak cokelat, masukkan kertas tisu warna bergantian pada sudut yang berdekatan di dalam toples.
Kemudian tarik kertas di sekitar leher toples dan mengikatnya dengan karet gelang.
Untuk menyelesaikannya, lakukan hal yang sama dengan kertas Cellophane sebelum menutupi karet gelang dengan pita yang diikat di bawah.
Bunga. Pilih bunga apa saja yang disukai untuk digunakan sebagai buket.
Gunting
Pita untuk bunga
Pita dekoratif
Cara membuat Buket Bunga:
Siapkan bunga yang akan digunakan. Atur semuanya di suatu wadah atau tempat, seperti meja.
Buang dedaunan yang tidak dibutuhkan dari batang.
Potong juga semua daun yang ada di bagian batang tempat untuk mengikat buket agar lebih nyaman dipegang.
Sediakan pula cermin besar yang menghadap ke diri Anda, hal ini untuk melihat bagaimana buket akan terlihat di mata orang lain.
Atur bunga yang akan digunakan untuk buket, untuk awal pilih dua hingga empat bunga di wadah sebagai fokus dasar penataan buket.
Tambahkan bunga lainnya yang sudah disiapkan dan lakukan secara kontinyu dengan terus memutar buket serta menambahkan batang sesuai dengan ukuran buket yang diinginkan.
Sisakan batang terbuka sepanjang empat hingga lima inci ke bawah untuk pegangan.
Setelah bunga selesai diatur, rapatkan batang dengan pita atau selotip agar bunga tetap berada di tempatnya.
Tempatkan buket yang sudah jadi dalam vas dengan air segar.
Jika tidak dimasukkan vas, dan ingin diberikan langsung, hiasi pegangan buket agar lebih menarik, seperti menaruh pita perekat di tengah batang atau bisa juga mengikatnya dengan kertas glossy warna-warni.
5. Cara Membuat Buket Uang
Alat dan Bahan yang dibutuhkan:
Uang kertas baru dengan jumlah yang dapat disesuaikan.
Potongan kawat lurus untuk setiap bunga.
Pita gulung dengan warna yang dapat disesuaikan.
Daun dan bunga tiruan/plastik.
Kertas pembungkus buket uang, biasanya menggunakan kertas craft.
Cara Membuat Buket Uang:
Lipat uang kertas menjadi setengah panjang (lipatan horizontal ke bagian tengah).
Gulung tepi luar uang kertas sambil menahan salah satu uungnya dengan jari, sehingga menjadi berbentuk kerucut atau corong.
Ambil kawat dan masukkan ke dalam corong uang kertas tadi, kemudian kerutkan kembali.
Lakukanlah cara yang sama untuk setiap uang kertas.
Pada bagian uang yang lainnya, bisa juga dikreasikan dengan bentuk kelopak. Bisa digulung sedikit agar bergelombang, atau membiarkannya tetap datar dan lurus.
Setelah semua uang kertas selesai dipasang kawat, lanjutkan dengan menggunting dan melipat kertas craft. Kertas ini akan menjadi pembungkus buket uang.
Pastikan bagian bawah kertas membentuk tangkai untuk menyatukan kawat uang kertas. Lalu masukkan styrofoam ke bagian tangkai.
Selanjutnya masukkan uang kertas yang sudah dipasang kawat dengan menusukkan kawatnya ke styrofoam.
Jika ingin lebih menarik, dapat ditambahkan jajanan dan bunga tiruan ke buket uang.
Jika menambahkan jajanan, rekatkanlah semua jajanan dan posisikan di bawah uang kertas. Jika menambahkan bunga tiruan, selipkan di antara uang kertas.
Langkah terakhir adalah menghias buket uang. Bisa mengikatnya dengan pita di bagian tangkai buket. Bisa juga menambahkan parfum agar semakin menarik.