Makassar, Sonora.ID - Forum Multi Sektor (FMS) Percepatan Eliminasi Tuberkulosis Kota Makassar melatih puluhan mahasiswa bidang kesehatan dari berbagai perguruan tinggi.
Tujuannya, memberikan motivasi dan meningkatkan pengetahuan mereka mengenai penyakit tuberkulosis (TBC). Sehingga bisa menjadi volunteer atau relawan yang fokus untuk melakukan edukasi di lingkungan kampus.
Ketua bidang komunitas FMS Eliminasi TB Kota Makassar, Wahriyadi mengatakan pentingnya peran mahasiswa untuk berkontribusi dalam program eliminasi TBC. Terutama dalam menemukan kasus, pemantauan hingga pendampingan.
Baca Juga: FMS Latih Jurnalis di Makassar, Liput Isu dan Sosialisasi Pencegahan Tuberkulosis
“Hari ini kita fokus pada pemberian informasi seputar TBC termasuk hak dan kewajiban pasien. Mahasiswa harus dibekali dengan pendidikan kesehatan dalam hal ini yang berkaitan dengan bahaya TBC agar mampu mendukung keberhasilan program eliminasi TBC,” ujarnya di sela kegiatan pelatihan volunteer TBC Kampus, Hotel Santika Makassar pada Kamis (30/11/2023).
Dia memaparkan sasaran yang ingin dicapai seperti mahasiswa dapat melakukan penyuluhan dan memahami strategi pengendalian TBC. Sehingga diharapkan mampu menjadi ujung tombak dalam pembangunan di bidang kesehatan melalui upaya promotif dan preventif (P2).
Sejumlah materi pelatihan yaitu Building Learning Commitment/BLC membangun komitmen belajar dan informasi dasar TBC dan TBC Resisten Obat oleh dr. Mariani Rasyid Hs.,SpP,FISR. Materi lainnya Tata laksana Manajemen Efek Samping Obat (MESO) oleh dr. Adrianne Marisa Tauran, Sp.P serta Hak dan Kewajiban Pasien (PHKP) dan Berjejaring oleh Dr. Shermina Orus SKM.,Dess.