Setiap natal tiba, Charlotte akan mendapatkan surat dari teman kuliahnya, yaitu Jackie Jennings (Brandy Norwood).
Sosok Jackie dan keluarganya tampak sangat sempurna di mata orang-orang.
Anak laki-lakinya, Daniel yang memiliki misi melestarikan lingkungan. Anak perempuan Jackie bahkan telah diterima di Harvard meskipun masih berusia sepuluh tahun.
Surat Natal tahunan dari Jackie berisi pencapaian luar biasa dari keluarganya yang memicu rasa iri dan skeptis Charlotte.
Berbeda dengan Charlotte, ia merasa keluarganya sendiri biasa-biasa saja.
Anak laki-lakinya, Grant (Wyatt Hunt) tidak ingin merayakan Natal di rumah baru bibinya.
Jadi, Grant mengubah peta di GPS menjadi alamat rumah Jackie. Anak laki-laki itu tergiur merayakan Natal di tempat yang seindah yang tertulis di surat Jackie.
Baca Juga: Sinopsis Leave the World Behind yang Diperankan oleh Julia Roberts dan Ethan Hawke
Akhirnya, mobil Keluarga Sanders pun muncul di depan rumah Jackie. Di luar dugaan Charlotte, Jackie justru menyambutnya dengan hangat.
Bahkan, ia mengundang Charlotte, Rob, dan dua anak mereka untuk merayakan Natal bersama di rumah mewah itu. Charlotte sebenarnya enggan.
Namun, badai salju membuatnya mau tidak mau menerima tawaran tersebut. Charlotte yang skeptis dengan hidup serba sempurna Jackie mempunyai misi untuk mencari kelemahan Jackie.
Charlotte mencurigai keluarga Jackie, terutama setelah bertemu dengan suami Jackie, Valentino (Matt Cedeño). Rasa curiganya menyebabkan dia mengintip di sekitar rumah mereka.
Sementara itu, anak-anak, yang dipengaruhi oleh skeptisisme Beatrix, memulai misi sesat untuk mengekspos mal Santa, yang berpuncak pada adegan konfrontatif.
Kejadian yang terjadi perlahan mengarah pada terungkapnya tradisi Rob yang tidak berbahaya dalam membagikan surat Natal Jackie kepada keluarga mereka.
Saksikan kisah kelanjutannya dalam film Best. Christmas. Ever! Yang bisa kamu saksikan di Netflix.