Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati melaporkan rencananya untuk menyalurkan BLT sebesar Rp200.000/bulan untuk periode November-Desember 2023 secara rapel alias sekaligus Rp400.000.
Cara Cek BLT El Nino 2023 lewat HP untuk Bulan Desember
Terdapat 2 cara cek BLT El Nino 2023 lewat Hp untuk bulan desember, berikut langkah-langkanya:
1. Cek melalui Website Resmi
- Buka situs cekbansos.kemensos.go.id pada browser ponsel Anda.
- Isi data wilayah penerima bantuan, termasuk provinsi, kabupaten, kecamatan, dan desa atau kelurahan.
- Masukkan nama Penerima Manfaat (PM) sesuai dengan KTP.
- Isi empat huruf kode yang tertera dalam kotak.
- Klik tombol “Cari Data.”
2. Cek lewat Aplikasi Resmi
Baca Juga: Kisah Petani di Sulsel: Produktivitas Meningkat Berkat Program Makmur Hadapi El Nino
- Unduh dan instal aplikasi “Cek Bansos” yang disediakan oleh Kementerian Sosial.
- Buat akun baru dengan mengisi data diri, seperti Nomor Kartu Keluarga (KK), Nomor Induk - Kependudukan (NIK), dan alamat sesuai KTP.
- Ambil swafoto dan foto KTP.
- Klik “Buat Akun Baru” dan tunggu verifikasi data oleh aplikasi Kemensos.
- Setelah terverifikasi, log in dan masukkan username serta kata sandi yang sudah dibuat.
- Klik “Cari Data” untuk mengecek status penerimaan BLT.