Fans Kecewa, Ini Deretan Idol K-Pop yang Pamer Brand Pro-Israel ke Sosmed

26 Desember 2023 19:50 WIB
Deretan Idol K-Pop yang Pamer Brand Pro-Israel ke Sosmed
Deretan Idol K-Pop yang Pamer Brand Pro-Israel ke Sosmed ( Instagram/Kolase pribadi)

Sonora.ID – Sejumlah idol K-pop mendapat hujatan dari warganet karena memamerkan foto dengan produk Pro-Israel di sosial media mereka.

Hal ini membuat para penggemar K-Pop kecewa karena idolanya secara terang-terangan mendukung produk-produk yang dipercaya mendukung negara pelaku genosida terhadap Palestina, yakni Israel.

Banyak yang beranggapan bahwa para idola K-pop ini seolah-olah mendukung Israel dan tutup mata akan isu kemanusiaan yang kini sedang terjadi di Palestina.

Bahkan, beberapa fans yang kecewa memutuskan untuk tidak mengidolakan beberapa artis Korea yang diduga pro-Israel tersebut.

Belakangan ini marak foto-foto bintang K-pop memamerkan produk Starbucks dan McD di sosial media.

Baca Juga: Dior Mengganti Bella Hadid dengan Model Asal Israel May Tager

Diketahui, masyarakat Indonesia pendukung Palestina sepakat untuk mulai memboikot McDonald's setelah McDonald's Israel yang memberikan makanan gratis kepada Pasukan Pertahanan Israel atau Israel Defense Forces (IDF).

Sementara itu, Starbucks turut menjadi sasaran boikot setelah perusahaan kedai kopi terbesar yang didirikan di Amerika Serikat (AS) itu menggugat serikat pekerja, Starbucks Workers United yang menyatakan solidaritas terhadap warga Palestina.

Hingga kini masih belum diketahui, apakah itu bentuk kerja sama dengan brand tersebut atau mereka sengaja membeli dan mengunggahnya ke sosial media.

Salah satu idol K-pop yang mempromosikan produk itu adalah Jennie dan Jisoo Blackpink.

Selain dua idol tersebut, ada juga Jeon Somi, semua member Aespa, Hoshi Seventeen, Yujin, Gaeul IVE, Taeyeon SNSD, dan bintang lainnya yang tertangkap seperti mempromosikan produk Starbucks.

Berikut ini adalah daftar idol Kpop yang mempromosikan brand pro-Israel khususnya Starbucks secara terang-terangan atau secara tidak langsung:

Baca Juga: MUI Sebut Tak Pernah Keluarkan Daftar Produk Pro-Israel

1. Jeon Somi

Jeon Somi, Deretan idol K-pop yang memamerkan produk pro-Israel

Penyanyi solo, Somi, tertangkap kamera melalui sebuah video yang ia bagikan melalui akun TikTok pribadinya.

2. Jisoo (Blackpink)

Jisoo, Deretan idol K-pop yang memamerkan produk pro-Israel

Pada 25 Desember 2023, unggahan Instagram story Jisoo memperlihatkan dirinya menikmati Ice Americano dari Starbucks.

3. Jennie (Blackpink)

Deretan idol K-pop yang memamerkan produk pro-Israel

Jennie memicu kekecewaan penggemar dengan unggahan foto pada 29 November 2023, yang memperlihatkan dirinya memegang minuman dari Starbucks dengan latar belakang pohon natal.

4. Gaeul (IVE)

Gaeul, Deretan idol K-pop yang memamerkan produk pro-Israel

Pada 8 Desember 2023 lalu, Gaeul nampak membagikan foto Starbucks di akun Instagramnya.

5. Member Aespa

Aespa, Deretan idol K-pop yang memamerkan produk pro-Israel

Idol grup Aespa (Karina, Giselle, Winter, dan Ningning) juga diduga menikmati Starbucks selama sesi fansign mereka.

6. Taeyeon (SNSD)

Taeyeon SNSD, deretan idol K-pop yang memamerkan produk pro-Israel

Sebuah video menunjukkan Taeyeon yang meminum kopi dari Starbucks saat diduga sedang melakukan sesi fansign.

Baca Juga: 4 Dampak Konflik Palestina dan Israel Paling Mengerikan Bagi Ekonomi Indonesia

7. Hoshi (Seventeen)

Hoshi Seventeen, Deretan idol K-pop yang memamerkan produk pro-Israel

Hoshi mengunggah foto pada 18 Desember 2023 menampilkan dirinya sedang menikmati minuman Starbucks di dalam pesawat.

8. Siwon Choi (Super Junior)

Siwon Super Junior, Deretan idol K-pop yang memamerkan produk pro-Israel

Siwon juga mengunggah foto sedang meminum Starbucks di dalam mobilnya. Banyak netizen yang menganggap Siwon adalah salah satu idol K-pop yang pro-zionis. Dirinya juga pernah mengunjungi ambasador Israel di Korea, Chaim Chosen.

9. Doyoung (NCT)

 

Doyong NCT, Deretan idol K-pop yang memamerkan produk pro-Israel

Banyak penggemar NCT yang kecewa dengan Doyoung karena mempromosikan kue McDonalds dan beberapa kali mengunggah bungkusan makanan dari McDonalds ke Instagram Storynya.

10. Chanyeol (EXO)

 

Chanyeol EXO, Deretan idol K-pop yang memamerkan produk pro-Israel

Chanyeol EXO masuk ke deretan idol K-pop yang pamer Starbucks ke dalam sosial medianya. meski foto ini diambil pada tanggal yang jauh dengan unggahan idol lainnya, namun tetap saja banyak warganet yang menganggapnya tidak peduli dengan isu yang sedang terjadi di dunia.

11. Hongjoong (Ateez)

 

Hongjoon, Deretan idol K-pop yang memamerkan produk pro-Israel

Hongjoon Ateez juga terlihat memposting foto dengan menggenggam gelas Starbucks.

12. Yong Hwa (CNBLUE)

 

Yonghwa, Deretan idol K-pop yang memamerkan produk pro-Israel

Yong Hwa dari CNBLUE secara terang-terangan memamerkan minuman Starbucksnya dalam sebuah unggahannya di Instagram baru-baru ini.

13. Hyunjae (The Boyz)

 

Hyunjae, Deretan idol K-pop yang memamerkan produk pro-Israel

Hyunjae The Boyz juga mengunggah foto sedang meminum starbucks di Instagramnya.

14. Yeseo dan Hiyyih (Kep1er)

 

Yeseo dan Bahiyyih Kep1er, Deretan idol K-pop yang memamerkan produk pro-Israel

Yeseo dan Bahiyyih Kep1er tampak memamerkan minumannya dengan senyum ke hadapan kamera.

15. Xiaoting (Kep1er)

 

Xiaoting Kep1er, Deretan idol K-pop yang memamerkan produk pro-Israel

Masih anggota Kep1er, Xiaoting juga terlihat memegang minuman Starbucks.

Baca Juga: 9 Produk Israel yang Ada di Indonesia, Kini Sedang Ramai Diboikot!

16. Wonwoo, Joshua, The 8, Mingyu (Seventeen)

 

Seventeen, Deretan idol K-pop yang memamerkan produk pro-Israel

Member Seventeen, Wonwoo, Joshua, The 8 dan Mingyu tertangkap kamera sedang menikmati Starbucks dalam sesi Video Call yang mereka lakukan bersama.

17. Taecyeon (2PM)

 

Taecyeon 2PM, Deretan idol K-pop yang memamerkan produk pro-Israel

Dalam video YouTubenya, Taecyeon 2PM memamerkan gelas Starbucksnya kepada para penonton. Video tersebut baru diupload pada 17 Desember lalu.

18. Chansung (2PM)

 

Chansung 2PM, Deretan idol K-pop yang memamerkan produk pro-Israel

Selain Taecyeon, Chansung 2PM juga terlihat menikmati kopi dari brand yang sama yang ditaruhnya di atas meja.

19. Eunhyuk (Super Junior)

 

Eunhyuk Super Junior, Deretan idol K-pop yang memamerkan produk pro-Israel

Terbaru, Eunhyuk Super Junior secara terang-terangan mengunggah foto segelas kopi dari brand yang dipercaya pro-Israel itu ke Instgramnya.

Bobby IKON juga sempat mengunggah brand McDonalds, namun tidak lama kemudian ia menghapusnya.

Bobby IKON menghapus tweetnya tentang McD

Banyak penggemar idol Kpop yang berharap idolnya bisa melakukan hal yang sama seperti Bobby, dan berharap para idol itu segera menyadari isu sensitif yang sedang terjadi.

Kritik juga terarah pada beberapa Kpop Idol yang terlihat menggunakan produk lain yang terkait dengan dukungan kepada Israel, seperti Coca Cola dan McDonald's.

Meskipun tidak semua netizen setuju bahwa hal ini sama dengan dukungan langsung terhadap agenda Zionis, tetapi kekecewaan tetap terasa karena produk-produk ini dianggap memiliki keterkaitan dengan isu-isu sensitif tersebut.

Bagaimana menurutmu?

Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm