Sonora.ID - Berdasarkan penanggalan Islam, Isra Miraj 2024/1445 jatuh pada Kamis, 8 Februari 2024.
Isra Miraj sendiri merupakan peristiwa penting bagi umat Islam yang mengisahkan tentang dua perjalanan Nabi Muhammad SAW saat menerima syariat salat lima waktu sehari semalam.
Perjalanan tersebut dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsa dan dari Masjidil Aqsa ke Sidratul Muntaha.
Biasanya, dalam memeringati Isra Miraj, sekolah maupun masjid mengadakan acara keagamaan seperti pengajian maupun lomba-lomba.
Dilansir dari beberapa sumber, berikut ini contoh tema acara Isra Miraj 2024 yang menarik, menyentuh, dan penuh himak:
1. Semangat Isra Mi'raj 1445/2024 Wujudkan Generasi Taat Ibadah
2. Mengambil Hikmah Isra Miraj: Di Balik Kesulitan, Selalu Ada Kemudahan.
3. Implementasi Hijrahnya Rasul dalam Kehidupan Generasi Muda di Era Digital
4. Dengan Isra Mi'raj Mari Tingkatkan Disiplin Sholat dan Kualitas Akhlak
5. Kuatkan Keimanan dan Ketakwaan serta Semangat Persaudaraan Bangsa