Sinopsis 'Primbon', Film Horor Lokal Terbaru yang Tayang di Netflix

22 Januari 2024 15:55 WIB
Ilustrasi sinopsis film 'Primbon', film horor lokal terbaru yang tayang di Netflix.
Ilustrasi sinopsis film 'Primbon', film horor lokal terbaru yang tayang di Netflix. ( )

Sonora.ID - Berikut adalah paparan mengenai sinopsis film 'Primbon', film horor lokal terbaru yang tayang di Netflix.

Dimulai dari Rana (Flavio Zaviera) dan temannya Janu (Chicco Kurniawan) yang melakukan pendakian gunung di tengah kondisi cuaca buruk.

Saat berada di tengah hutan yang lebat, mereka terpisah dan tersesat. Janu beruntung berhasil kembali ke rumahnya, namun nasib Rana tidak seberuntung itu.

Upaya pencarian besar-besaran dilakukan, tetapi Rana tetap tidak ditemukan.

Setelah satu minggu berlalu, keluarga besar Rana menyelenggarakan tahlilan, menganggap bahwa Rana mungkin tidak selamat dan dinyatakan telah meninggal di sana.

Dini (Happy Salma), sebagai seorang ibu, menolak untuk menerima kenyataan tersebut.

Dalam peran sebagai seorang ibu, Dini tidak rela menyerah begitu saja dan tetap yakin bahwa putrinya, Rana, masih hidup.

Kepercayaan Dini terbukti benar setelah tahlilan selesai, Rana kembali pulang di tengah hujan deras.

Kedatangan Rana disambut dengan sukacita oleh Dini, suaminya Banyu (Nugie), dan adik perempuannya Tari (Azela Putri). Namun, reaksi keluarga besar Rana justru berbeda.

Bagi keluarga besar yang mempercayai primbon sebagai pedoman hidup, kehadiran Rana yang kembali dianggap sebagai sesuatu yang bukan manusia.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm