Pontianak, Sonora.ID – BPS Kota Pontianak Suswandi melaksanakan kegiatan Pelatihan Petugas Survei Nasional (Susenas) dan Survei Ekonomi Rumah Tangga Triwulanan (Seruti) Maret 2024, yang berlokasi di Harris Pontianak, Jumat (26/1/2024).
Kepala BPS Kota Pontianak mengatakan bahwa Susenas dan Seruti ini sebenarnya merupakan kegiatan yang cukup lama dilakukan dimana pelaksanaannya dilakukan sebanyak 2 (dua) kali dalam setahun yaitu di bulan Februari atau Maret.
“Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mendapatkan data – data sosial seperti data kemiskinan, gizi, Rumah Tangga seperti latar belakang Pendidikan, dan indikator – indikator sosial lainnya, “ ungkapnya.
Dia melanjutkan indikator tersebut merupakan Indikator Kesejahteraan Rakyat, indikator ini umumnya banyak digunakan untuk kebutuhan pemerintah dan akademisi.
Baca Juga: Seorang Napi Lapas Kelas II A Pontianak Kabur
“Biasanya indikator – indikator ini salah satu tujuannya untuk menghitung (Indeks Pembangunan Manusia (IPM), di IPM terdapat komponen diantaranya rata – rata lama sekolah, tingkat pendidikan, usia harapan hidup itu diambil dari Susenas, “ imbuhnya.
Dia juga katakan Susenas merupakan survey yang sampelnya luas, dan cakupan surveinya luas. Dalam melakukan survei BPS tidak semata – mata untuk memperbesar suatu sampel karena dikhawatirkan berdampak kepada beberapa hal diantaranya kebosanan objek survey, menimbulkan dan biaya yang besar.
“yang paling dicari pada survei biasanya indikator kemiskinan, IPM, angka pengangguran, inflasi, pertumbuhan ekonomi, “ tambahnya.
Baca Juga: Kesbangpol Kota Pontianak Gelar Sosialisasi Pemilu 2024