Banjarmasin, Sonora.ID - Lantunan selawat kepada Nabi Muhammad SAW menggema di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Banjarmasin.
Di Masjid Ba'buttaqwa, ribuan warga binaan mengikuti peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW, Rabu (07/2).
Plh Kepala Lapas Kelas IIA Banjarmasin, Hutan Triwibowo mengungkapkan, kegiatan keagamaan ini merupakan agenda rutin tahunan yang digelar jajarnya.
“Yang hadir warga binaan dan seluruh petugas Lapas Kelas IIA Banjarmasin,” ucap Hutan Triwibowo, usai peringatan Isra Miraj kepada Smart FM Banjarmasin.
Dengan penyelenggaraan Isra Mikraj ini, Ia berharap dapat memperkuat spiritualitas dan keimanan para warga binaan.
Baca Juga: 40 Twibbon Isra Miraj 1445 H 2024 Terbaru, Keren Diposting ke Medsos
Termasuk meneladani sifat-sifat Nabi Muhammad SAW. Khususnya perintah salat lima waktu, yang menjadi hikmah dibalik peringatan Isra Mi’raj.
Sebagaimana halnya tausiyah yang disampaikan oleh Ustadz Hasanudin atau akrab disapa UAS Banjar.
Dalam suasana khidmat, Ustadz Hasanudin mengisahkan perjalanan Isra Mikraj, di mana Nabi Muhammad SAW melakukan perjalanan malam dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsa, lalu naik ke langit untuk bertemu dengan Allah SWT.
Selain itu, rangkaian kegiatan juga meliputi pembacaan ayat-ayat suci Al-Qur'an, dzikir, dan doa bersama untuk memperkuat keimanan serta mendekatkan diri kepada Allah SWT.