Sonora.ID – Cundamani adalah salah satu bahasa gaul yang sedang trending. Lantas, apa arti cundamani sebenarnya?
Kata-kata ini viral di TikTok belakangan ini, kata ini juga kerap dijumpai di berbagai media sosial lainnya seperti Instagram, Facebook dan juga Twitter.
Cundamani juga menjadi salah satu judul lagu milik penyanyi Denny Caknan. Ia mempersembahkan lagu tersebut untuk sang kekasih yang kini telah menjadi istrinya, Bella Bonita.
Cundamani ini melambangkan orang yang trampil, ulet, dan kompeten serta orang yang lembut hati dan murah hati dalam urusan uang.
Baca Juga: Apa Arti 'Self Reward'? Semua Bisa Jadi Self Reward asal Membuatmu Bahagia!
Arti Cundamani dalam bahasa Sansekerta
Ternyata Cundamani ini berasal dari bahasa Sansekerta.
Dalam bahasa Sansekerta, cundamani artinya permata terbaik yang dimiliki oleh seseorang.
Permata ini merujuk pada sosok perempuan yang amat dicintai oleh pasangannya.
Arti Cundamani dalam bahasa Jawa juga bisa merujuk pada makna lain.