Sonora.ID - Berikut ulasan selengkapnya mengenai "5 Cara Terbaik Kembalikan Warna Bibir Jadi Merah Alami".
Bibir menjadi salah satu bagian pada wajah yang cukup menarik perhatian. Tak jarang jika bagian ini selalu dijaga keindahannya.
Terutama mereka para kaum hawa pasti selalu mengusahakan memberikan perawatannya yang terbaik untuk bibirnya.
Sebab jika bibir mulai berganti warna atau berubah menjadi menghidam akan membuat keindahannya memudar.
Sejatinya ada berbagai cara yang bisa dilakukan oleh kaum hawa untuk menjaga warna bibir sehingga tetap menawan serta indah.
Apa sajakah caranya? Untuk mengetahuinya simak ulasan berikut ini:
Baca Juga: 6 Manfaat Es Batu untuk Bibir, Bisa Memerahkan Bibir dan Menyegarkan
Eksfoliasi Bibir
Aplikasikan sedikit gula atau sedikit madu pada bibir, lalu gosok perlahan. Selanjutnya, keringkan bibir dengan handuk atau kain bersih dan gunakan pelembab bibir.
Meskipun cara ini cukup berhasil, disarankan untuk tidak melakukan eksfoliasi lebih dari dua kali seminggu agar bibir tidak teriritasi.