Keluarga Charlie mencoba peruntungannya dengan membeli cokelat, namun belum beruntung.
Suatu hari, Charlie menemukan uang sepuluh dolar dan menggunakannya untuk membeli Wonka Bar ketiganya.
Terbukalah tiket emas terakhir yang dicari-cari orang di seluruh dunia.
Meskipun diiming-imingi dengan tawaran uang untuk menukarkan tiket tersebut, Charlie memilih mempertahankan tiketnya setelah mendiskusikannya dengan keluarganya.
Beberapa hari kemudian, Charlie dan kakek Joe bergabung dengan empat pemenang lainnya untuk menjalani tur pabrik cokelat Wonka.
Di dalam pabrik, Charlie menemukan keajaiban yang mengubah hidupnya.
Jika Anda penasaran dengan kelanjutan ceritanya, film Charlie and the Chocolate Factory sudah dapat dinikmati di platform Netflix mulai hari ini.
Demikian sinopsis 'Charlie and the Chocolate Factory' sebagaimana di atas.
Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News
Baca Juga: Sinopsis 'Kungfu Panda 4', Tayang di Bioskop Jumat 1 Maret 2024