Sonora.ID - Berikut ini kumpulan doa setelah sholat fardhu berjamaah dalam tulisan Arab, latin, dan artinya yang dapat kita amalkan bersama-sama.
Dzikir dan doa adalah salah satu ibadah yang disukai oleh Allah SWT, apalagi jika dilakukan di bulan Ramadhan yang pahalanya dilipatgandakan.
Allah SWT berfirman, "Berdoalah kepada-Ku niscaya akan Aku kabulkan,” (Surat Al-Ghafir ayat 60).
Dalam pelaksanaannya, kita dapat berdzikir dan berdoa setelah sholat fardhu, baik ketika sholat sendiri atau pun berjamaah.
Baca Juga: Teks Doa Pembukaan dan Penutupan Pesantren Kilat (Sanlat) yang Singkat
Kumpulan Doa setelah Sholat Fardhu
Adapun doa-doa yang dapat dibaca setelah melaksanakan sholat fardhu dirangkum dari berbagai sumber yakni sebagai berikut.
1. Istighfar 3x dan membaca doa Allahumma Antassalam
اَللّهُمَّ اَنْتَ السَّلاَمُ وَمِنْكَ السَّلاَمُ تَبَارَكْتَ يَاذَاْلجَلاَلِ وَاْلاِكْرَامِ
Allahumma antassalam wa minkas salam tabarakta ya dzaljala li wal ikram