Wujud Dekat dengan Masyarakat, DPMPTSP Banjarmasin Bagi Ratusan Takjil

29 Maret 2024 18:06 WIB
Kadis DPMPTSP Banjarmasin membagikan takjil
Kadis DPMPTSP Banjarmasin membagikan takjil ( Smart FM Banjarmasin/Juma)

Banjarmasin, Sonora.ID - Sebanyak 300 paket takjil dibagikan kepada pengguna jalan Sultan Adam, tepatnya di depan kantor Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Banjarmasin, Jumat (29/3) sore.

Satu persatu, para pengendara yang melintas diarahkan masuk ke area perkantoran untuk menghindari kepadatan arus lalulintas.

“Seperti tahun sebelumnya dan ini sudah tahun kedua kami berbagi takjil,” ucap Ari Yani, Kepala DPMPTSP Banjarmasin, di sela-sela membagukan takjil berbuka puasa.

Ia mengatakan, berdasarkan kesepakatan, bagi-bagi takjil tahun ini juga dibarengi dengan acara berbuka puasa bersama seluruh karyawan.

Kegiatan ini, lanjut Ari, juga sebagai bentuk kedekatan jajarannya kepada masyarakat, selaku instansi pelayanan.

“Ini semua dari hasil urunan seluruh karyawan untuk berbagi,” tekannya.

Ia berharap, kedekatan dan silaturahmi di dinasnya ini terus terjalin. Terlebih dimomen ramadan saat seperti ini.

"Mudah-mudahan berbagi takjil di bulan puasa tahun ini bisa berkah. Serta pelayanan masyarakat bisa terus ditingkatkan di DPMPTSP," tandasnya.

Baca Juga: Hadiri Rakor TPPS Kabupaten Landak, Ini Pesan Pj Bupati Samuel

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
Sebanyak 300 paket takjil dibagikan kepada pengguna jalan Sultan Adam, tepatnya didepan kantor Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu