Sonora.ID - Menurut perkiraan di awal bulan Syawal, umat Muslim memasuki Jumat terakhir bulan Ramadan pekan ini.
Dalam sejumlah riwayat, Rasulullah SAW dilaporkan melakukan serangkaian amalan khusus pada Jumat terakhir Ramadan.
Menurut hadits riwayat Sayyid Ibnu Thawus dan Syekh Shaduq RA dari Jabir bin Abdillah Anshari RA, pada malam terakhir Jumat terakhir Ramadan, Rasulullah SAW berdoa agar bulan Ramadan yang sedang berlangsung tidak menjadi yang terakhir, sambil mengucapkan salam perpisahan.
Hari Jumat sendiri memiliki keistimewaan yang membuatnya berbeda dari hari-hari lainnya, apalagi jika bertepatan dengan bulan Ramadan, dimana terdapat beragam kemuliaan yang lebih besar daripada hari Jumat di bulan-bulan lain.
Menurut buku Rahasia & Keutamaan Hari Jumat karya Komarudin Ibnu Mikam, hari Jumat adalah waktu istimewa untuk meningkatkan ibadah.
Ibnu Al-Qayyim menyatakan bahwa "Hari Jumat adalah hari yang disunnahkan untuk meluangkan waktu untuk beribadah, memiliki keistimewaan dibandingkan hari-hari lain dengan berbagai macam ibadah yang wajib atau sunnah."
Dalam rangka menggapai keistimewaan dan keutamaan di hari Jumat bulan Ramadan, umat Muslim dianjurkan untuk melaksanakan lebih banyak amalan pada Jumat terakhir Ramadan.
Lantas, apa saja amalannya?
Baca Juga: 7 Amalan yang Bisa Dilakukan untuk Menambah Pahala di Bulan Ramadhan
1. Memperbanyak Sedekah