"Saya berdua sama teman kampus, infonya dapat dari grup keluarga ada program dari Pemprov. Ini memudahkan bagi kami mahasiswa yang akan pulang kampung. Terima kasih ke Pak Gubernur, sebaiknya program seperti ini dipertahankan," harap mahasiswi Universitas Muhammadiyah Makassar ini.
Ada juga peserta yang mudik dengan hewan peliharaannya. "Kami mudik, jadi peserta mudik juga. Saya juga bawa peliharaan saya, kucing persia, namanya Amoi," ucap Tenri Nur FaduDilla, mahasiswi UMI.
"Waktu pendaftaran saya tanya apakah boleh bawa peliharaan. Diperbolehkan asal ada kandangnya," tuturnya.
Sebelum berangkat, Dinas Perhubungan Sulsel selaku leading sektor program Mudik Gratis melaksanakan inspeksi keselamatan (ramp check) bagi kendaraan yang akan membawa pemudik. Selain itu, Dishub juga melibatkan Jasa Raharja untuk memberikan kepastian perlindungan selama di perjalanan.
Pemeriksaan kesehatan secara umum kepada peserta serta pemberian vitamin dan obat-obatan juga dilakukan. Termasuk kepada driver, mereka menjalani pemeriksaan deteksi dini narkoba. Hasil pemeriksaan, seluruh driver dinyatakan negatif narkoba.
Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News.