Sahur on The Road, Bupati Berau Bagikan Makanan Sahur dan Beri Pesan Tetap Jaga Kesahatan Para Ojol

7 April 2024 17:35 WIB
Pemerintah Kabupaten Berau
Pemerintah Kabupaten Berau ( )

Sonora.ID - Memanfaatkan bulan suci ramadan yang penuh rahmat ini, berbagai kegiatan untuk meningkatkan iman dan pahala lebih sering dilakukan. Begitu juga dengan  Bupati Berau, Sri Juniarsih melaksanakan Sahur On The Road, pada Minggu (7/4/2024) dini hari. Berbagi makanan sahur dan paket sembako kepada pengemudi jasa ojek online (Ojol), di beberapa titik pusat jalan kota Bumi Batiwakkal. 

Di tengah derasnya hujan, dirinya mendengarkan cerita dan membangun silaturahmi dengan membagikan bingkisan dan makanan sahur kepada mereka. Tindakan ini juga termasuk bentuk kepedulian pemerintah daerah terhadap kesejahteraan mereka.

Sahur on The Road, Bupati Berau Bagikan Makanan Sahur dan Beri Pesan Tetap Jaga Kesahatan Para Ojol

“Pada malam hari ini di bulan Ramadan yang ke 27, saya datang spesial untuk rekan-rekan gojek dengan membagikan sedikit rezeki apalagi ini menjelang Lebaran,” ungkap Bupati Berau.
 
 
Bupati juga berharap, giat yang dilaksanakannya pada hari ini, boleh menjadi pemantik bagi masyarakat khususnya para ojol dan petugas kebersihan dalam membangun semangat persatuan dan kesatuan di wilayah Kabupaten Berau.
 
“Mudah-mudahan ini dapat semakin memberikan semangat dan meningkatkan rasa kebersamaan antara kita dengan seluruh gojek gojek yang ada di Kabupaten Berau,” harapnya.
 
Sementara perwakilan ojek online bapa Yusuf mengucapkan terimakasih sebanyak banyak nya atas perhatian yang diberikan kepada ojek online. "Semoga ini bisa menjadi semangat kami dalam mencari rezeki untuk keluarga dan tetap berhati - hati dijalan," katanya

Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News.

Penulis
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm