11. Conference call: Panggilan konferensi
12. Contact person: Narahubung
13. Content creator: Kreator konten
14. Download: Unduh
15. Drive Thru: Lantatur (akronim dari layanan tanpa turun)
16. E-mail: Posel (akronim dari pos elektronik) atau surel (akronim dari surat elektronik)
17. Emergency exit: Pintu darurat
18. Error: Galat
19. Follow up: Tindak lanjut
20. Follower: Pengikut
21. Forward: Teruskan
22. Freelancer: Pekerja lepas
23. Frequenty Asked Question (FAQ): Soal sering ditanya (SSD)
24. Gadget: Gawai
25. Grand design: Rancangan induk
26. Hacker: Peretas
27. Homepage: Laman
28. Hotspot: Kawasan bersinyal, area bersinyal
29. Housekeeper: Penata gerha
30. Hybrid: Hibrida
Baca Juga: Penggunaan A, An dan The dalam Bahasa Inggris yang Benar
31. Influencer: Pemengaruh
32. Keyboard: Papan tombol
33. Link: Tautan atau pranala
34. Live streaming: Alir langsung
35. Maintenance: Pemeliharaan
36. Marketplace: Lokapasar
37. Mass Rapid Transit (MRT): Moda Raya Terpadu
38. Meet and greet: Temu sapa
39. Metaverse: Metasemesta
40. Mouse: Tetikus
41. Netizen: Warganet
42. Overthinking: Lewah pikir
43. Podcast: Siniar
44. Press release: Edaran pers, siaran pers
45. Scan: Pindai
46. Take over: Ambil alih
47. Thumbnail: Keluku
48. Traveler: Pelawat
49. Virtual reality: Realitas maya
50. Workshop: Lokakarya
Demikian tadi sejumlah padanan kata bahasa asing ke bahasa Indonesia. Semoga bermanfaat!