Penajam, Sonora.ID – Wakil Ketua DPRD Penajam Paser Utara (PPU) Raup Muin menilai bahwa
revitalisasi pelabuhan klotok Penajam sangat penting.
Karena pelabuhan klotok berada di pintuk masuk Kabupaten PPU sehingga menjadi gambaran wajah Benuo Taka ini.
Untuk itu, ia mendorong agar pemerintah daerah melakukan revitaliasi pelabuhan tersebut.
“Ini kan menjadi kesan pertama ketika orang masuk di Kabupaten PPU karena pelabuhan itu wajah daerah ini,” jelasnya.
Bukan hanya itu, dari sisi keamanan juga masih kurang memadai bila dibandingkan dengan pelabuhan feri yang berada persis di samping pelabuhan speedboat dan klotok.
Mengenai anggaran untuk merevitalisasi pelabuhan speedboat dan klotok, Raup Muin mengatakan memang memerlukan anggaran yang cukup besar.
“Tapi ini kan juga untuk kepentingan dan pelayanan kepada masyarakat, sehingga anggaran tidak menjadi masalah untuk disiapkan,” katanya.
Bukan hanya pembangunan pelabuhan kata politisi Gerindra ini, pemerintah daerah juga harus membenahi sejumlah fasilitas demi kenyamanan dan keamanan penumpang.
Seperti ketersediaan lahan parkir untuk kendaraan roda dua maupun empat, kemudian toilet juga harus disiapkan yang cukup memadai.
Ia mengatakan, keberadaan pelabuhan speedboat dan klotok ini memberikan pemasukan untuk pendapatan asli daerah (PAD). (Adv / DPRD PPU)