Raih 15 Kursi di DPRD, PDIP Dianggap Masih Mendominasi di Karanganyar

3 Mei 2024 15:47 WIB
Partai Politik Dalam Pemilu 2024
Partai Politik Dalam Pemilu 2024 ( Kompas.com)

Karanganyar, Sonora.ID - Saat ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Karanganyar mengumumkan hasil penghitungan suara DPRD Karanganyar dalam Pemilu 2024 pada hari Kamis (2/5/2024) sore.

KPU Karanganyar juga telah menetapkan jumlah kursi DPRD Karanganyar yang akan diberikan kepada masing-masing partai.

Ketua KPU Karanganyar, Daryono, menjelaskan bahwa PDIP memperoleh kursi terbanyak dari total 45 kursi yang diperebutkan.

"PDIP meraih alokasi tertinggi yaitu 15 kursi," kata Daryono pada Kamis (2/5/2024).

Daryono menyampaikan bahwa Partai Golkar menduduki posisi kedua dengan total 9 kursi.

Sementara itu, PKB, PKS, dan Demokrat masing-masing berhasil meraih 5 kursi dalam Pemilu 2024.

"Sementara itu, Partai Gerindra meraih 4 kursi dan PAN meraih 2 kursi," Jelas Daryono.

Dapil Karanganyar 1:

1. Dewi Wulan Sari, SE. 6.286 (PKB)
2. Latri Listyowati, SE. 12.821 (PDIP)
3. Boby Aditia Putra, S.Sos., MM. 11.892 (PDIP)
4. Bambang Sutrisno 5.213 (PDIP)
5. Suprapto 4.075 (PDIP)
6. Anung Marwoko, ST., MΗ. 14.597 (Golkar)
7. Arief Tri Wahyudi, ST. 6.556 (Golkar)
8. Tri Hanggo Koesbiantoro. SE. 6.145 (Golkar)
9. Syirajudin Akhmad, A.Md. 2.460 (PKS)
10. Muhammad Mubarok 4.685 (Partai Demokrat)

Dapil Karanganyar 2:

1. Tiara Puspita, SH. 6.244 (PKB)
2. Adhe Eliana, SE. 5.907 (Partai Gerindra)
3. Sri Harjono 8.511 (PDIP)
4. Eko Pujianto 5.487 (PDIP)
5. Suyono 5.212 (PDIP)
6. Suparmi, SE. 12.692 (Partai Golkar)
7. Tony Noor Prapto 7.202 (Partai Golkar)
8. Darwanto, SE. 5.238 (PKS)
9. Sujito 5.605 (PAN)
10. H. Karwadi, S.Pd. 5.189 (Partai Demokrat)

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm