Siapkan wadah dan masukkan cumi asin ke dalamnya. Cuci bersih cumi asin dan lumuri dengan jeruk nipis. Marinasi selama 20 menit. Setelah itu cuci kembali cumi dan tiriskan
Campurkan bumbu halus dengan jahe, daun jeruk, tomat sayur, air asam jawa, dan daun kemangi sampai merata. Lalu, masukkan cumi ke dalamnya dan aduk sampai bumbu merata dengan cumi
Siapkan selembar daun pisang dan letakkan dua ekor cumi asin serta bumbu di atasnya. Bungkus cumi asin menggunakan daun pisang. Tusuk untuk merekatkan daun menggunakan lidi atau tusuk gigi
Ulangi langkah serupa sampai cumi habis dan kukus cumi asin menggunakan kukusan yang sudah mendidih selama 30 menit. Setelah itu angkat dan sisihkan
Terakhir, panggang pepes cumi asin sampai matang dan daun pisan tampak mengering. Sajikan pepes dengan nasi hangat