GOR Terpadu Ayani Sedang Kebut Pengerjaan Jelang Proliga 2024

21 Mei 2024 15:24 WIB
Pj Gubernur Kalimantan Barat, dr. Harisson, M.Kes., usai memimpin Upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional, Senin, 20 Mei 2024.
Pj Gubernur Kalimantan Barat, dr. Harisson, M.Kes., usai memimpin Upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional, Senin, 20 Mei 2024. ( IST)

PONTIANAK Sonora.ID - Proliga 2024 rencananya akan digelar pada 20 Juni 2024. Terkait hal tersebut Pj Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menyatakan jelang diadakannya event tersebut pembangunan GOR Terpadu Ayani sekarang sedang dikebut pengerjaannya.

"GOR Terpadu memang sudah kita siapkan, memang sudah kita kebut. Insyaallah tanggal 13 Juni akan Running Test, Tanggal 18 kita akan adakan peresmian, dan tanggal 20 kita mulai melaksanakan Proliga di Kalimantan Barat, " ujarnya, Senin, 20 Mei 2024.

Seperti diketahui, Gelanggang olahraga (GOR) terpadu ini akan menjadi sebuah ikon baru dan kebanggaan masyarakat Kalbar karena gedung ini dibangun dengan standar internasional dengan kapasitas 4.000 hingga 6.000 penonton.

GOR terpadu ini dibangun sesuai dengan Peraturan Menteri Pemuda dan Olahraga (Permenpora) Nomor 8 Tahun 2018 tentang Standar Sarana dan Prasarana Olahraga.

Baca Juga: Warga Jakarta Menanti GOR Bulungan Jadi Modern

Pada Sabtu, 18 Mei kemarin Pj Gubernur Kalimantan Barat, Harisson didampingi Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari Harisson meninjau pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani berstandar internasional itu.

Harisson juga ingin memastikan bahwa pembangunan Gedung GOR Terpadu ini tidak punya hambatan dari segi hukum dan yang lainnya, sehingga pada saat digunakan tidak ada lagi masalah dikemudian hari.

"Saya ingin memastikan bahwa progres pembangunan Gedung GOR Terpadu ini tidak ada masalah, dan makanya kita datang kesini ingin benar-benar melihat secara langsung setiap progres pembangunannya," jelas Harisson.

Baca Juga: Optimisme Gubernur Sutarmidji dengan Hadirnya GOR Terpadu

PenulisWilliam
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm