Ulang Tahun Ke-28, Smart Fm × Onesight EssilorLuxottica Foundation Berbagi Ratusan Kacamata Gratis

21 Mei 2024 20:18 WIB
( )

Sonora.ID - Memperingati hari jadi ke-28, Smart FM network mengusung tema "Berbagi dan Bersinergi".

Tahun ini sinergi dengan para stakeholder baik swasta maupun pemerintahan juga pendengar akan semakin dimantapkan untuk memberikan dampak nyata bagi masyarakat.

Perwujudan rasa syukur dan semangat berbagi dilakukan dalam program CSR, Smart Berbagi "Mata Sehat Indonesia Gemilang".
 
Dalam kesempatan ini akan diberikan pelayanan cek kesehatan mata dan pemberian kacamata gratis kepada lebih dari 500 siswa-siswi di SDN 01 Cipedak Jagakarsa Jakarta Selatan.
 
Kegiatan dilaksanakan pada Rabu, 22 Mei 2024. Kegiatan CSR ini adalah bentuk sinergi bersama Onesight EssilorLuxottica Foundation.
 
 
 
Merujuk pada survei yang dilakukan Perhimpunan Dokter Mata Indonesia, 40,5% anak-anak SD di Jakarta mengalami gangguan penglihatan rabun jauh.
 
Berkurangnya fungsi penglihatan pada anak yang terjadi sejak dini dapat menimbulkan keterlambatan perkembangan motorik, bahasa, emosi, sosial, dan kognitif.
 
Gangguan penglihatan pada anak usia sekolah juga dapat memengaruhi prestasi.
 
Setidaknya setengah dari seluruh kasus gangguan penyakit mata, sebenarnya bisa dicegah atau bisa diobati.
 
Namun angka tersebut tidak dapat dipenuhi karena layanan perawatan mata belum aksesibel untuk semua orang.
 
Smart Berbagi Kacamata Gratis, kolaborasi Smart Fm dengan Onesight EssilorLuxottica Foundation diharapkan bisa memenuhi kebutuhan sebagian anak Indonesia akan kacamata. Mata Sehat Indonesia Gemilang.
 
Acara ini juga didukung oleh, Eyevit, Samco Farma, Cheers, Delicyo, Kedai Sirih Merah dan HCM Ads Media.
 
 

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm