12 buah cabai merah
5 buah cabai rawit
1 cm lengkuas
1 cm jahe
Minyak goreng secukupnya
Baca Juga: Resep Bolu Pisang Panggang, Manfaatkan Pisang yang Hampir Busuk!
Cara Membuat:
Potong-potong daging sapi menjadi bentuk kotak atau dadu. Potong melawan arah serat supaya lebih empuk ketika dimasak.
Sisihkan terlebih dahulu jika sudah.Selanjutnya, masukkan bawang putih dan bawang merah yang telah dikupas dari kulitnya ke dalam chopper atau blender.
Tambahkan cabai rawit, lengkuas, dan jahe yang juga sudah dikupas. Beri sedikit minyak goreng, lalu haluskan bumbu-bumbu tersebut.
Kalau sudah lembut dan tercampur, tuangkan bumbu halus ke dalam wajan. Masukkan juga batang serai yang sudah digeprek. Taruh wajan di atas kompor dan nyalakan apinya sedang.
Aduk-aduk dan tumis bumbu halus sampai harum. Beri sedikit minyak lagi apabila dirasa kurang.Kalau bumbu sudah matang, masukkan potongan daging sapi ke dalam tumisan bumbu halus. Aduk-aduk sampai bumbu melumuri permukaan daging sapi.
Baca Juga: Resep Kalio Daging Sapi, Empuk dan Menggugah Selera Makan Keluarga!
Masak hingga potongan daging sapi berubah warna. Jika sudah, tambahkan secukupnya garam dan gula ke dalam masakan.
Besarkan apinya lalu aduk masakan sampai bumbu merata.Tambahkan kayu manis dan jintan. Beri bumbu bubuk seperti pala bubuk, ketumbar bubuk, dan lada bubuk. \
Aduk-aduk sebentar saja sampai tercampur. Setelah semuanya siap, tuangkan sedikit demi sedikit santan cair ke dalam tumisan daging dan bumbu.
Aduk rata hingga bumbu tercampur dan larut bersama santan.Kecilkan apinya, lalu masak sepit daging sampai kuah santan menyusut dan meresap ke dalam daging.
Apabila dirasa sudah matang, cek terlebih dahulu dagingnya apakah sudah empuk.Koreksi juga rasa sepit daging apakah bumbunya sudah pas atau belum.
Selanjutnya, angkat dan pindahkan sepit daging khas Jambi yang sudah matang ke atas mangkuk atau piring saji.
Santap sepit daging khas Jambi bersama nasi putih hangat agar lebih mantap. Selamat menikmati!
Baca Juga: Resep Membuat Ayam Goreng Tepung Krispi yang Kriuk, dan Kriting