Sonora.ID - Simak contoh puisi perpisahan SD kelas 6 untuk guru dan teman berikut ini yang bisa dijadikan referensi.
Momen perpisahan sekolah menjadi salah satu momen yang ditunggu-tunggu.
Meski begitu, momen perpisahan sekolah menyisahan kesedihan yang mendalam.
Nah, puisi perpisahan bisa menjadi ungkapan yang mengesankan untuk dikenang.
Puisi perpisahan bukan hanya sekadar kata-kata, tetapi juga jembatan emosional untuk mencurahkan segala perasaan.
Berikut ini Sonora.ID merangkum contoh puisi perpisahan SD kelas 6 yang bisa dijadikan referensi:
1. Sekolah Kita
Karya: Eka Diva Handayani
Suatu hari nanti kita akan berpisah
Karena suatu saat nanti kita akan lulus sekolah
Tolong teman-teman
Jangan pernah berubah
Pernah susah senang bersama
Setelah ini kita tidak akan bertemu lagi
Tidak ada penjaga gerbang, petugas kebersihan,
dan penjaga kantin
Perpisahan ini sangat berat
Jagalah nama baik sekolah kita
(Dikutip dari buku Antologi Puisi 'Menjadi Rasa yang Sama' oleh Umpama_diksi)
Baca Juga: 10 Puisi Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2024, Penuh Semangat Persatuan
2. Detik Perpisahan
Karya: Meliana Fitria
Di sini kita berjumpa
Di tempat yang setiap hari terpijak
Dengan segala cita
Dengan segala sukacita
Namun
Inilah saat di mana kita mesti beranjak
Karena hidup memang harus selalu bergerak
Masih banyak rindu yang tertancap
Untuk kita bertemu
Meskipun mengatakan hal itu tidak baik
Tidak ada yang tidak baik
Semua adalah kebaikan
Termasuk perpisahan
Sebab
Ini sebagai jembatan untuk sampai di kebahagiaan
Ini bukan perpisahan
Hanya pelepasan
Untuk persiapan
Perjalanan selanjutnya
Suatu saat kita akan saling sapa
Untuk membahas cerita
Yang penuh luka dan tawa
3. Perpisahan Sementara
Karya: Amira Syafana
Tak terasa...
Waktu ini telah tiba
Waktu untuk berpisah dengan teman, guru dan sahabatku
Aku tak menyangka secepat ini
Suka... duka...canda...tawa...
Kita lalui bersama...
Dahulu kita sering tertawa, menangis, bahagia bersama
Mengerjakan tugas bersama
Makan bersama
Tak disangka hari ini saatnya kita berpisah
Kini kita sudah memiliki tujuan masing masing
Mencari sekolah yang baru
Teman teman yang baru
Kalian adalah teman teman terbaik
Semoga kalian mendapat teman yang baru
Sekolah yang diimpikan
Sukses yang diraih
Waktu itulah yang akan mempertemukan kita kembali
Bertemu dengan mimpi besar di tangan kita
Nanti....
(Dikutip dari buku Kumpulan Puisi "Lukisan Hati" oleh Nortauli Simanjuntak, dkk)
Baca Juga: 8 Puisi Perpisahan Sekolah, Menyentuh Hati dan Penuh dengan Haru
4. Guru
Karya: Aulia Agustin
Guruku kau baik
Kau rela pagi-pagi datang ke sekolah
Untuk mendidik anak-anak di sekolah
Demi mendapatkan ilmu
Guruku dua tahun lagi
Aku tidak ada di sini
Tapi aku tetap tidak akan melupakanmu
(Dikutip dari buku Antologi Puisi 'Menjadi Rasa yang Sama' oleh Umpama_diksi)
5. Guruku
Karya: Kafidz
Waktu telah mengantarkan kita
Pada satu titik pemahaman cerita
Bahwa tidak ada yang kekal abadi
Namun tetap kukenang di hati
Kau hanya sebentar menemaniku
Kau hanya sebentar senyum untukku
Kau hanya sebentar bersenda gurau denganku
Dan kau hanya sebentar membimbingku
Ketika air mata tak terteteskan
Bukan berarti sebuah kerelaan
Kini kita harus berjalan
Melangkah untuk perpisahan
Wahai guruku
Akan kukenang semua jasamu
Semoga waktu tak membuat kita angkuh
Tetap kenanglah SDN Sidomulyo Sidayu
(Dikutip dari buku Antologi Puisi Pembelajaran Tematik Sekolah Dasar oleh Kafidz)
Baca Juga: 10 Puisi untuk Orang Tua saat Perpisahan Sekolah yang Menyentuh Hati