Sonora.ID - Baru-baru ini viral di berbagai media sosial terkait cara cek khodam yang membuat netizen penasaran.
Banyak masyarakat khususnya Generasi Z yang belum mengetahui apa itu khodam dan kenapa bisa tiba-tiba viral di TikTok.
Bagi kamu yang maish asing dan belum paham apa arti khodam dalam bahasa gaul, simak disini penjelasan apa itu khodam artinya dalam bahasa gaul.
Istilah khodam yang dulu lebih dikenal dalam konteks mistis dan spiritual, kini menjadi populer dan sering digunakan di media sosial.
Arti khodam sendiri adalah penjaga. Secara harfiah, khodam berasal dari bahasa Arab "khodam" berasal dari bahasa Arab yang berarti pembantu atau penjaga.
Baca Juga: 4 Zodiak Paling Jaya Besok 25 Juni 2024: Siap-Siap Serangan Fajar
Asal Usul Cek Khodam Viral
Tak sedikit netizen yang tertarik mencoba cek khodam karena rasa penasaran, dan nama-nama khodam yang muncul dari hasil pengecekan sering kali justru menggelitik.
Beberapa nama khodam yang viral di antaranya adalah Bakwan Jagung, Naga Kocak, Panda Cupu, Edgar Burger, Harimau Kutub, dan sebagainya.
Tren ini membuat banyak orang berbagi hasil pengecekan mereka di media sosial, sehingga semakin banyak orang tertarik untuk mencobanya.