Sonora.ID – Kamu pasti sudah tidak asing dengan hidangan kebab yang merupakan makanan khas dari Turki. Simak berikut ini adalah resep kebab yang bisa kamu buat sendiri di rumah!
Kebab Turki biasanya terbuat dari daging kambing atau ayam yang kemudian dibungkus dengan kulit tortila.
Di Indonesia, kebab sendiri bisa bervariasi isiannya, mulai dari daging kambing, hingga ke telur dan keju yang disesuaikan dengan selera masing-masing.
Namun, apabila kamu ingin membuat kebab Turki yang rasanya khas seperti aslinya, kamu bisa mencoba resep kebab berikut ini.
Resep ini dikutip dari buku "Kue & Snack Modern Trendi" (2012) karya Sufi SY terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.
Campur daging kambing dengan bumbu untuk melumuri, aduk rata, lalu tusuk-tusuk dengan garpu agar mudah empuk. Ikat daging dengan benang katun, rendam dalam sisa bumbu, simpan dalam lemari es selama kurang lebih dua jam.
Panggang dalam oven pada pemanggangnya (gramill berputar) hingga daging kambing matang, selama kurang lebih 90 menit. Angkat, bungkus dengan alumunium foil agar tetap panas.
Siapkan selembar roti kantung kebab, isi dengan irisan daging dan pelengkapnya, beri aneka saus sesuai selera, panggang sebentar dengan pan dadar antilengket, sajikan