Tema MPLS 2024 Resmi dari Kemdikbud RI dan Panduan Kegiatannya

9 Juli 2024 17:29 WIB
Tema MPLS 2024 resmi dari Kemdikbud RI lengkap dengan panduan kegiatannya untuk SD, SMP, SMA/SMK.
Tema MPLS 2024 resmi dari Kemdikbud RI lengkap dengan panduan kegiatannya untuk SD, SMP, SMA/SMK. ( Kompas TV)

Sonora.ID - Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah atau biasa disingkat MPLS merupakan program orientasi siswa baru yang diadakan oleh sekolah sebelum memasuki kegiatan belajar mengajar. 

Tujuan diadakannya MPLS ini adalah untuk membantu siswa baru beradaptasi dengan lingkungan sekolah dan memperkenalkan berbagai hal yang perlu diketahui selama mereka berada di sekolah, seperti peraturan sekolah, sistem penilaian, dan fasilitas yang tersedia di sekolah.

Ada beragam aktivitas yang dilakukan dalam MPLS, mulai dari pembelajaran materi sosial, melakukan kegiatan outbound, dan pertandingan olahraga antarkelas.

Tema MPLS 2024 Resmi dari Kemdikbud RI

Untuk MPLS PAUD, SD, SMP, hingga SMA/SMK di tahun 2024 ini Kemdikbud RI mengangkat tema Pencegahan dan Penanganan Kekerasan di Lingkungan Satuan Pendidikan (PPKSP).

Panduan Kegiatan atau Aktivitas MPLS 2024

(1) PAUD

  • Mengajak peserta didik untuk melakukan ice breaking: 10 menit.
  • Mengajak orang tua untuk menciptakan lingkungan belajar yang inklusif, berkebinekaan, dan aman bagi semua: 25 menit.
  • Mengajak peserta didik untuk menonton bareng film pendek pencegahan kekerasan: 20 menit.
  • Mengajak peserta didik untuk mengenali emosi diri dengan aktivitas Roda dan Perasaan: 15 menit.
  • Melakukan Deklarasi Anti Kekerasan: 20 menit.
  • Aktivitas kreatif ini dapat dilakukan secara berurutan dalam waktu 90 menit (2 JP).

(2) SD

  • Mengajak peserta didik untuk melakukan ice breaking: 10 menit.
  • Mengajak peserta didik untuk menciptakan lingkungan belajar yang inklusif, berkebinekaan, dan aman bagi semua: 25 menit.
  • Mengajak peserta didik untuk menonton bareng film pendek pencegahan kekerasan: 20 menit.
  • Memainkan permainan Boleh dan Tidak Boleh: 5 menit.
  • Mengajak peserta didik untuk mengenali emosi diri dengan Roda dan Catatan Perasaan: 15 menit.
  • Memasang poster bentuk-bentuk kekerasan: 15 menit.
  • Aktivitas kreatif ini dapat dilakukan secara berurutan dalam waktu 90 menit (2 JP).

(3) SMP

  • Mengajak peserta didik untuk melakukan ice breaking: 10 menit.
  • Mengajak peserta didik untuk menciptakan lingkungan belajar yang inklusif, berkebinekaan, dan aman bagi semua: 25 menit.
  • Mengajak siswa untuk menonton bareng film pendek pencegahan kekerasan: 20 menit.
  • Memainkan permainan Mitos dan Fakta: 5 menit.
  • Mengembangkan komitmen dan harapan melalui Kotak Harapan: 15 menit.
  • Memasang poster Bentuk-Bentuk Kekerasan di Sekolah: 15 menit.
  • Melakukan Deklarasi Anti Kekerasan: 30 menit.
  • Sebarkan aksimu melalui kampanye Media Sosial: 15 menit.
  • Aktivitas kreatif ini dapat dilakukan secara berurutan dalam waktu 135 menit (3 JP).

(4) SMA/SMK

  • Mengajak peserta didik untuk melakukan ice breaking: 10 menit.
  • Mengajak peserta didik untuk menciptakan lingkungan belajar yang inklusif, berkebinekaan, dan aman bagi semua: 25 menit.
  • Mengajak siswa untuk menonton bareng film pendek pencegahan kekerasan: 20 menit.
  • Memainkan permainan Mitos dan Fakta: 5 menit.
  • Mengembangkan komitmen dan harapan melalui Kotak Harapan: 15 menit.
  • Memasang poster Bentuk-Bentuk Kekerasan di Sekolah: 15 menit.
  • Melakukan Deklarasi Anti Kekerasan: 30 menit.
  • Sebarkan aksimu melalui kampanye Media Sosial: 15 menit.
  • Aktivitas kreatif ini dapat dilakukan secara berurutan dalam waktu 135 menit (3 JP).

Setiap aktivitas di atas bisa dilakukan sewaktu-waktu menyesuaikan program MPLS yang sudah disiapkan Satuan Pendidikan. Setiap aktivitas dapat Bapak dan Ibu Guru manfaatkan untuk proses belajar mengajar di kelas.

Baca Juga: 35 Banner dan Spanduk MPLS 2024 SD, SMP, SMA/SMK: Keren dan Menarik

Baca artikel dan berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm