Terkait pencegahan Polio, Rista menerangkan hal itu bisa dilakukan dengan mengoptimalkan kekebalan anak-anak terhadap penyakit Polio yaitu dengan memberikan dua kali putaran vaksin Polio.
"Vaksin diberikan dua kali putaran dengan interval selama 2-4 minggu. Vaksin pertama diberikan pada tanggal 26 Juli dan yang ke-2 akan diadakan pada 9 Agustus, " ungkapnya.
Baca Juga: BPBD Provinsi Kalbar Sebut Terdapat 271 Titik Panas
Dengan adanya pemberian Imunisasi Polio ini disambut dengan baik oleh salah satu orang tua bernama Firdhia, yang mana ia dan suaminya mengantarkan anak mereka untuk diimunisasi.
Dia mengharapkan pelayanan yang sudah bagus di RSUD SSMA Kota Pontianak bisa lebih ditingkatkan lagi. Terutama penyampaian informasi ke masyarakat terkait pentingnya vaksin PIN Polio.
"Saya harapkan informasi ke masyarakat tentang pentingnya vaksin PIN Polio bisa lebih ditingkatkan, karena masyarakat masih banyak yang kurang tahu, "tuturnya.