Sonora.ID - Berikut ini adalah paparan kunci jawaban IPA Kelas 8 Halaman 13 Kurikulum Merdeka yang bisa dipelajari siswa di rumah.
Dalam BAB I kali ini siswa telah mempelajari tentang sel Hewan dan sel tumbuhan. Untuk lebih memahami materi tersebut, siswa diminta mengerjakan beberapa tugas.
Sebelumnya, siswa harus mengetahui bahwa kunci jawaban di bawah ini tidak bersifat mutlak dan bisa saja salah atau berbeda.
Untuk itu, siswa diharapkan mengerjakan soal secara mandiri terlebih dahulu sebelum melihat kunci jawaban ini.
Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 9 Halaman 9 dan 10 Kurikulum Merdeka
Kunci Jawaban IPA Kelas 8 Halaman 13 Kurikulum Merdeka: Sel Hewan dan Tumbuhan
1. Dinding Sel
Hewan: Tidak memiliki dinding sel
Tumbuhan: Memiliki dinding sel (cellulose)
Kajian Literatur: Sel tumbuhan memiliki dinding sel yang kuat dari cellulose untuk mempertahankan bentuk dan menjaga integritas sel, sementara sel hewan tidak memiliki dinding sel.
2. Membran Sel
Hewan: Membran Sel Lipid
Tumbuhan: Membran Sel Lipid
Kajian Literatur: Kedua jenis sel memiliki membran sel yang terdiri dari lipid, meskipun tipe lipid dan protein yang digunakan mungkin berbeda.