Sonora.ID - Simak susunan upacara 17 Agustus Kemerdekaan RI resmi dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendibud).
Upacara kemerdekaan 17 Agustus merupakan momen sakral bagi setiap warga negara Indonesia.
Upacara ini untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah gugur demi kemerdekaan bangsa sekaligus memiliki nilai-nilai perjuangan yang telah menghantarkan Indonesia menjadi negara yang merdeka.
Kegiatan upacara 17 Agustus ini dapat diselenggarakan oleh seluruh lapisan masyarakat, sekolah, kantor pemerintahan, hingga lingkungan RT/RW.
Adapun susunan upacara 17 Agustus dapat mengikuti pedoman resmi yang dikeluarkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud).
Berikut ini susunan upacara 17 Agustus Kemerdekaan RI resmi dari Kemendibud, simak:
Berikut ini susunan upacara 17 Agustus 2024 dari Awal sampai Akhir dalam Upacara HUT RI adalah sebagai berikut:
1. Pemimpin upacara memasuki lapangan upacara
Prosesi dimulai dengan masuknya pemimpin upacara ke area upacara. Pemimpin upacara bertugas mengatur jalannya upacara dan memastikan setiap tahapan berjalan dengan lancar.
2. Pembina upacara tiba di lapangan upacara
Setelah pemimpin upacara siap, pembina upacara memasuki lapangan. Pembina upacara biasanya adalah pejabat tertinggi atau tokoh yang dihormati dalam institusi penyelenggara.