Inovasi digitalisasi, MRT Jakarta Bekerjasama dengan Bank DKI Hadirkan Fitur MartiPay

31 Juli 2024 18:15 WIB
Inovasi digitalisasi, MRT Jakarta bekerjasama dengan Bank DKI hadirkan fitur MartiPay
Inovasi digitalisasi, MRT Jakarta bekerjasama dengan Bank DKI hadirkan fitur MartiPay ( Sonora/Lia)
Sonora.ID - MRT Jakarta akan melaunching sistem pembayaran digital miliknya bekerjasama dengan Bank DKI, yaitu MartiPay, fitur pembayaran di aplikasi MyMRTJ.
 
"Expected kita [launching] di Agustus, kita lihat kesiapan kita semuanya" Ujar Ezron Yotham Sinaga, Digital Business Department Head PT MRT Jakarta, Rabu (31/07/2024) 
 
Ezron menjelaskan MRT mengambil keputusan strategis pada tahun lalu, yaitu mengganti kartu perjalanan berganda atau Multi Trip Ticket (MTT) dengan server based payment yang saldonya tersimpan di MartiPay, dengan saldo maksimal Rp.2 juta.
 
MartiPay sudah dapat digunakan satu bulan terakhir dan masih terus diuji coba sambil terus mengumpulkan feedback dari pengguna. Selain pembelian tiket, MartiPay juga bisa digunakan untuk bertransaksi di foodcourt MRT dan seluruh QRIS di Indonesia. 
 
"Komitmen digitalisasi. Aku tegaskan lagi, kita bermitra dengan server based payment ini adalah langkah awal untuk inovasi" Kata Ezron.
 
 
"Nanti kita bisa melihat pengguna MartiPay ini, dari pakai aplikasi kita, mereka sering konsumsi di mana sih. Kalau kita lihat, tiket size kita empat belas ribu maksimum. Sementara di foodcourt beragam, bisa lima puluh ribu" Sambungnya
 
Dengan server based payment tantangan yang dihadapi adalah infrastuktur pemeliharaan, sistem keamanan, back up, hingga SDM yang kompeten. Menjawab itu, Kepala Divisi Institusi Bisnis Digital Bank DKI, Yesti Diah Sundari menjelaskan, Bank DKI melakukan Back up dan keamanan data yang dilakukan secara berkala. 
 
"Terkait keamanan data, kami melakukan back up dan keamanan secara berkala sebulan sekali" Ungkap Yesti
 
Ia menambahkan, MartiPay dapat digunakan bertransaksi atau berbelanja di seluruh QRIS termasuk supermarket minimarket di Indonesia. 
 

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm