Resep Sambal Tongkol Kering Pedas, Ide Lauk Praktis untuk Hidangan Spesial

9 Agustus 2024 16:00 WIB
Hasil resep Sambal Tongkol Kering Pedas
Hasil resep Sambal Tongkol Kering Pedas ( kompas.com)

Sonora.ID - Melalui artikel ini, kamu akan mendapatkan resep Sambal Tongkol Kering Pedas yang dapat dikreasikan.

Ada banyak sekali pilihan resep yang dapat dikreasikan sebagai ide lauk praktis untuk hidangan spesial.

Salah satunya adalah Sambal Tongkol Kering Pedas yang dapat menggugah selera makan keluarga di rumah.

Berikut ini Sonora ID bagikan resep Sambal Tongkol Kering Pedas yang dapat dikreasikan berdasarkan laman kompas.com.

Baca Juga: Resep Oseng Kacang Panjang Bumbu Kuning, Menu Praktis Andalan

Bahan-bahan

  • 300 gram daging ikan tongkol
  • 1 papan petai, iris serong dengan kulitnya
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1 sendok makan air jeruk nipis
  • 1 batang serai, iris tipis
  • 8 lembar daun jeruk, iris tipis
  • 5 sendok makan minyak goreng

Bumbu Halus

  • 8 buah bawang merah
  • 8 buah cabai merah
  • 3 buah cabai rawit
  • 2 cm jahe
  • 1 sendok teh garam

Baca Juga: Resep Mie Gomak Goreng ala Medan, Cocok untuk Santapan Makan Malam

Cara Membuat Sambal Tongkol Kering Pedas

  1. Marinasi ikan: Lumuri daging ikan tongkol menggunakan garam dan air jeruk nipis. Lalu, marinasi selama 15 menit sampai bumbu meresap
  2. Goreng ikan dan petai: Goreng ikan tongkol serta petai sampai kering dan renyah. Angkat dan tiriskan
  3. Tumis bumbu: Panaskan minyak untuk menumis bumbu halus, serai, dan daun jeruk sampai harum. Masak sampai matang
  4. Masak sambal: Masukkan ikan tongkol goreng serta petai ke dalam tumisan bumbu. Aduk rata sampai seluruh bumbu meresap. Masak sebentar sampai semua bahan tercampur dengan rata
  5. Angkat dan sajikan: Angkat sambal tongkol kering selagi hangat dan sajikan dengan nasi

Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm