Pontianak, Sonora.ID – Ribuan masyarakat tumpah ruah di sepanjang jalan Ahmad Yani menyaksikan suatu pertunjukan yang istimewa yaitu Karnaval Gemilang Budaya Khatulistiwa 2024 yang diikuti peserta mulai dari sanggar, komunitas, hingga satuan pendidikan.
Karnaval Gemilang Budaya Khatulistiwa dilepas langsung oleh Pj Gubernur Kalimantan Barat, dr. Harisson, M.Kes., yang didampingi Pj Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Kalimantan Barat, Ny. Windy Prihastari, S.STP., M.Si., yang mana karnaval dimulai dari Halaman Kantor Gubernur Kalbar dan finish di Museum Kalimantan Barat, Minggu (11/8/2024).
Pantauan tim Sonora.ID tampak peserta karnaval menampilkan kostum, atraksi–atraksi budaya, dan hal – hal unik lainnya yang memukau masyarakat yang menyaksikan di sepanjang jalan Ahmad Yani.
Karnaval tersebut menunjukkan betapa Indonesia khususnya Kaliman Barat memiliki budaya yang sangat beragam dan harus dilestarikan. Kegiatan ini juga sekaligus memeriahkan HUT ke-79 kemerdekaan Republik Indonesia.
“Indonesia ini terdiri dari beberapa suku dan adat istiadat yang tampak pada pakaian yang dikenakan. Kita berupaya untuk menampilkan adat suku budaya di Indonesia yang akan menjadi modal bagi pembangunan Indonesia dan Kalbar menuju Indonesia Emas 2045, “ungkap Harisson, usai kegiatan.
Baca Juga: Buka Forprov KORMI Kalbar, Windy Ajak Atlet Junjung Sportivitas
Harisson berpesan agar masyarakat terus meningkatkan kehidupan bertoleransi, menjaga kedamaian dan ketentraman serta semangat persatuan untuk membangun Kalimantan Barat.
Di waktu yang sama, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalbar, Rita Hastarita, S.Sos., M.Si., mengatakan Karnaval ini merupakan festival budaya kedua yang diadakan, yang mana peserta berjumlah 2200 orang berasal dari kelompok etnis, sanggar, komunitas, serta satuan pendidikan.
“Kita lakukan upaya pengembangan dan pelestarian budaya dari banyaknya adat istiadat yang ada di Kalimantan Barat yang ingin kita kenalkan kembali ke masyarakat untuk kita lestarikan bersama,”ujar Rita.
Rita juga menjelaskan rangkaian kegiatan yang dimulai dari Karnaval Gemilang
Budaya Khatulistiwa 2024, dilanjutkan pada malam nanti yaitu Gemilang Budaya di Rumah Radakng menghadirkan pameran dan pertunjukan seni budaya serta kuliner khas Kalbar, kemudian wastra khas Kalbar.
“Kami kolaborasi juga dengan Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Kalbar dimana kami menyelenggarakan Workshop untuk memberikan edukasi baik dari sisi budaya maupun jurnalisme, “pungkasnya.