Sinopsis 'Dosen Ghaib: Sudah Malam atau Sudah Tahu', Kisah Nyata!

12 Agustus 2024 14:50 WIB
Ilustrasi sinopsis 'Dosen Ghaib: Sudah Malam atau Sudah Tahu' yang sedang tayang di bioskop.
Ilustrasi sinopsis 'Dosen Ghaib: Sudah Malam atau Sudah Tahu' yang sedang tayang di bioskop. ( )

Sonora.ID - Berikut adalah paparan mengenai sinopsis 'Dosen Ghaib: Sudah Malam atau Sudah Tahu' yang sedang tayang di bioskop.

Film 'Dosen Gaib: Sudah Malam atau Sudah Tahu' mengisahkan teror yang menghantui empat mahasiswa di sebuah universitas. Teror ini berasal dari seorang dosen tua bernama Pak Bakti.

Pak Bakti dikenal sebagai dosen yang keras, telah mengabdi di kampus selama dua dekade.

Selain terkenal galak, dia juga dikelilingi aura misteri, memiliki kemampuan supranatural, dan sering memberi nilai buruk tanpa alasan jelas.

Empat mahasiswa, yakni Amelia, Emir, Maya, dan Fattah, menjadi korban didikan Pak Bakti dan dinyatakan gagal dalam mata kuliah yang diajarkannya.

Mereka diminta untuk menghadap dan diperintahkan mengikuti semester pendek saat liburan, dengan jadwal kuliah yang aneh—hanya di malam hari.

Saat mengikuti kuliah, kampus sudah sepi dan hanya mereka berempat yang hadir untuk belajar dengan Pak Bakti.

Awalnya, mereka tidak merasa ada yang aneh, namun perlahan mereka mulai menyadari kejanggalan.

Saat kuliah berlangsung, salah satu mahasiswa melihat bahwa Pak Bakti tidak menyentuh tanah saat berdiri. Penemuan ini membuat suasana kelas berubah menjadi mencekam.

Keempat mahasiswa itu mulai mencurigai bahwa Pak Bakti adalah sosok gaib. Kecurigaan mereka semakin kuat ketika teror mulai menyerang dan bahkan menelan korban jiwa.

Bisakah mereka selamat dari teror dosen gaib yang mengancam nyawa mereka?

Demikian sinopsis 'Dosen Ghaib: Sudah Malam atau Sudah Tahu' sebagaimana di atas.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News

Baca Juga: Sinopsis Film Horor Dosen Ghaib: Sudah Malam atau Sudah Tahu, Lengkap dan Jadwal Tayangnya

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm