Ribuan Warga Bumi Batiwakkal Padati Irau Manutung Jukut Tahun 2024 di Tepian Segah

17 September 2024 11:50 WIB
Pemkab Berau
Pemkab Berau ( )
 
 
Berau, Sonora.ID - Kabupaten Berau kembali menggelar Irau Manutung Jukut ke-8 Tahun 2024 sebagai rangkaian dari peringatan Hari Jadi ke-71 Kabupaten Berau dan Hari Ulang Tahun ke-214 Kota Tanjung Redeb, pada Senin (16/9/2024) di sepanjang Tepian Segah Jl. Ahmad Yani.
 
Kegiatan dihadiri oleh Bupati Berau, Hj. Sri Juniarsih Mas didampingi Wakil Bupati H. Gamalis serta jajaran Forkopimda dan Kepala OPD terkait. Kegiatan ini juga mengusung tema "Mencegah Stunting Menuju Generasi Emas 2045".
 
Manutung Jukut tahun 2024 ini, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Berau bersama stakeholder terkait telah menyiapkan sebanyak 14,2 ton ikan yang dapat dinikmati oleh seluruh masyarakat Kabupaten Berau.
 
 
Plt Kepala Dinas Perikanan Berau, Jaka Siswanta mengatakan Irau Manutung Jukut merupakan agenda tahunan untuk memperingati hari jadi ke-71 Kabupaten Berau dan ke-214 Kota Tanjung Redeb.
 
 
Kabupaten Berau kembali menggelar Irau Manutung Jukut ke-8 Tahun 2024 sebagai rangkaian dari peringatan Hari Jadi ke-71 Kabupaten Berau dan Hari Ulang Tahun ke-214 Kota Tanjung Redeb, pada Senin (16/9/2024)
 
Pesta rakyat ini menjadi ajang promosi gerakan makan ikan untuk mencegah angka stunting di Kabupaten Berau.
 
Agenda ini diharapkan dapat meningkatkan kunjungan wisatawan ke Kabupaten Berau dan meningkatkan pergerakan ekonomi di sektor UMKM. “Kami ucapkan terima kasih kepada seluruh panitia dan seluruh pihak yang membantu sehingga acara ini dapat berjalan dengan baik,” ucapnya.
 
Sementara itu, Bupati Sri Juniarsih Mas mengatakan mengapresiasi dan menyambut baik pelaksanaan Irau Manutung Jukut atau Pesta Bakar Ikan, yang kita laksanakan setiap tahunnya dalam rangka memperingati Hari Jadi Berau tercinta.
 
“Ini merupakan pesta rakyat, masyarakat dapat langsung menyaksikan kemeriahan Manutung Jukut sambil menikmati ikan bakar dan sajian makanan lainnya,” ungkapnya.
 
Manutung Jukut atau pesta bakar ikan bersama ini juga dapat meningkatkan kunjung wisatawan yang datang ke Bumi Batiwakkal sebagai salah satu daya tarik pariwisata.
 
 
Kabupaten Berau kembali menggelar Irau Manutung Jukut ke-8 Tahun 2024 sebagai rangkaian dari peringatan Hari Jadi ke-71 Kabupaten Berau dan Hari Ulang Tahun ke-214 Kota Tanjung Redeb, pada Senin (16/9/2024)
 
Pemkab Berau melalui Dinas Perikanan Berau berkomitmen untuk menyukseskan kegiatan Manutung Jukut dalam upaya mencegah stunting menuju generasi emas tahun 2024.
 
“Potensi perikanan kita yang luar biasa, tentu harus dibarengi dengan peningkatan derajat kesehatan masyarakat. Kita tahu, ikan adalah sumber protein berkualitas tinggi yang sangat bermanfaat untuk mencegah stunting," jelasnya.
 
Bupati juga mengajak masyarakat untuk gemar mengkonsumsi ikan sebagai upaya untuk mencegah stunting dan menciptakan Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas.
 
"Ia sangat berharap, Kabupaten Berau bisa bebas stunting dengan meningkatkan konsumsi ikan, sebagaimana tema yang diangkat dalam Irau Manutung Jukut Tahun  ini adalah Manutung Jukut Mencegah Stunting Menuju Generasi Emas Tahun 2045," tutupnya.
 
(Adv/Pemkab Berau)

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm