PLN Electric Run 2024 untuk Tubuh dan Bumi Sehat

5 Oktober 2024 12:50 WIB
Event olahraga lari yang diselenggarakan oleh PLN (persero) bersama Harian Kompas, PLN Electric Run 2024 akan dilaksanakan di Scientia Square Park, Gading Serpong, Minggu (6/10/2024).
Event olahraga lari yang diselenggarakan oleh PLN (persero) bersama Harian Kompas, PLN Electric Run 2024 akan dilaksanakan di Scientia Square Park, Gading Serpong, Minggu (6/10/2024). ( )

Sonora.id - Event olahraga lari yang diselenggarakan oleh PLN (persero) bersama Harian Kompas, PLN Electric Run 2024 akan dilaksanakan di Scientia Square Park, Gading Serpong, Minggu (6/10/2024).

Melalui ajang ini, PLN kembali menegaskan komitmennya dalam memajukan semangat penggunaan energi terbarukan. PLN Electric Run 2024 menjadi salah satu cara mewujudkan misi tersebut dengan target pengurangan 14.363 kilogram CO2. EVP Komunikasi Korporat & TJSL PLN, Gregorius Adi Trianto menuturkan, angka tersebut nantinya akan dikonversi menjadi nilai konkret untuk diimplementasikan dalam kegiatan-kegiatan pengurangan emisi di kemudian hari.

“Harapan kami, aksi konkret ini akan menggerakkan para pengguna kendaraan di jalan untuk lebih menjunjung tinggi semangat ramah lingkungan dengan penggunaan electric vehicle,” tutur Greg,dalam konferensi pers PLN Electric Run, Jumat (4/10/2024).

Semangat Power Up Togetherness yang digelorakan tidak hanya dengan gerakan mengurangi emisi karbon. PLN Electric Run 2024 juga menggalakkan cara unik untuk memacu semangat penghijauan. Salah satunya adalah membagikan suvenir berupa pohon lidah mertua yang dapat dibawa pulang oleh peserta. Suvenir ini menjadi simbol komitmen PLN dalam melestarikan lingkungan secara berkelanjutan.

Untuk memantik antusiasme para pelari, PT PLN menyediakan total hadiah podium sebesar Rp 730.000.000. Khusus pelari yang berhasil memecahkan rekor timing Half Marathon Indonesia (Rakornas) akan diberikan hadiah berupa mobil Wuling Air EV. Selain itu, akan ada berbagai undian dengan hadiah spektakuler, yakni 5 sepeda motor listrik, Apple Watch, Airpods, dan beberapa hadiah menarik lainnya.

Wakil Pemimpin Redaksi Harian Kompas Adi Prinantyo dalam kesempatan yang sama turut menyampaikan dukungan serta antusiasmenya untuk ajang lari ini. Menurutnya, visi PT PLN untuk menciptakan lingkungan yang lebih sehat melalui PLN Electric Run 2024 sejalan dengan prinsip keberlanjutan yang konsisten diemban Harian Kompas.

“Pada event ini, kami pun merancang kegiatan race sedemikian rupa sehingga para runners di PLN Electric Run 2024 bisa turut berkolaborasi bersama-sama untuk menghidupi semangat Power Up Togetherness. Ada banyak kegiatan atau gimmick yang dikemas sebagai tujuan edukasi dan memotivasi keterlibatan para runners PLN Electric Run 2024,” tuturnya.

Atlet lari nasional Robi Sianturi dan Odekta Elvina Naibaho ikut menyuarakan dukungan terhadap ajang lari yang mengusung semangat keberlanjutan ini. Menurut mereka, PLN Electric Run 2024 memberikan pengalaman yang sangat baru lantaran selama ini belum banyak informasi mengenai olahraga lari yang dapat membantu mengurangi emisi karbon.

PLN Electric Run 2024 diselenggarakan dengan harapan semakin memantik semangat kontribusi masyarakat dalam menjalani gaya hidup sehat serta mendukung upaya-upaya keberlanjutan demi kelestarian lingkungan.

Penulis: Uli Manalu

Tag:
Penulis
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm