Tim Putra Kalbar Butuh Satu Kemenangan Untuk ke Semifinal dan Juara Pul A, Tim Kalbar Semakin Solid

7 Oktober 2024 16:25 WIB
Tim Putra Kalbar Butuh Satu Kemenangan Untuk ke Semifinal dan Juara Pul A, Tim Kalbar Semakin Solid.
Tim Putra Kalbar Butuh Satu Kemenangan Untuk ke Semifinal dan Juara Pul A, Tim Kalbar Semakin Solid. ( Ist)

Pontianak, Sonora.ID - Tim tuan rumah sekaligus juara bertahan, Kalimantan Barat (Kalbar), semakin mendekati semifinal dan peluang untuk mempertahankan gelar di Pul A Turnamen Voli Piala Kapolri 2024.

Setelah meraih dua kemenangan di babak delapan besar, Kalbar kini hanya memerlukan satu kemenangan lagi untuk memastikan tempat di semifinal.

Dalam pertandingan terakhir, Kalbar berhasil mengalahkan Sulawesi Selatan (Sulsel) dengan skor meyakinkan 3-0, melalui set 25-15, 25-19, dan 25-21 di GOR Terpadu A. Yani Pontianak pada Sabtu, 5 Oktober 2024. Sebelumnya, Kalbar juga menaklukkan Kalimantan Selatan (Kalsel) dalam laga yang ketat dengan skor 3-2.

Dio Zulfikri dkk. hanya menyisakan satu laga lagi melawan DKI Jakarta, Selasa (8/10/2024).

Pelatih Kalbar, Reidel Toiran mengharapkan tetap tampil seperti biasa menghadapi DKI Jakarta. "Kita harus tetap siap. Karena belum aman betul untuk lolos ke semifinal," ujar pelatih asal Kuba usai laga.

Baca Juga: Peringati World Walking Day 2024, Ini Pesan Pj Gubernur Kalbar

Tidak seperti menghadapi Kalsel di laga pembuka, melawan Sulsel para pemain Kalbar tampil dominan sejak awal. Menghadapi laga berikutnya, Toiran mengaku akan melakukan evaluasi.

"Kita belajar terus, kuta main lagi selasa dan butuh persiapan lagi, "tegasnya.


Sementara itu, di Pul B, tim putra Jawa Barat (Jabar) memetik kemenangan keduanya usai membungkam Jawa Timur (Jatim) 3-0 (25-20, 25-19, 25-18). Sebelumnya anak asuh Samsul Jais itu juga menang Riau 3-1.

Kemenangan Farhan Halim dkk. itu mengantarkan mereka ke puncak klasemen sementara Pul B.

Sedangkan bagi kubu Jatim, mereka masih harus berjuang agar tetap berpeluang lolos ke semifinal. Nizar Zulfikar dkk. akan bertemu Riau pada laga, Senin (7/10/2024).

Usai laga, pelatih Jabar, Samsul Jais mengatakan pihaknya menekan lawan dari servis. "Saya menekan lawan strong servis. Sehingga sulit menyerang, tambah Samsul.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm