5 Cara Memisahkan File PDF dengan Mudah dan Cepat, Nggak Ribet!

15 Oktober 2024 14:37 WIB
Ilustrasi 5 Cara Memisahkan File PDF dengan Mudah dan Cepat, Nggak Ribet!
Ilustrasi 5 Cara Memisahkan File PDF dengan Mudah dan Cepat, Nggak Ribet! ( Pixabay/Pexels)

Sonora.ID – Cara memisahkan file PDF perlu diketahui, karena ada kalanya kamu akan membutuhkannya untuk keperluan tertentu.

Misalnya apabila kamu ingin mengirim bagian halaman atau bab tertentu dalam sebuah dokumen PDF.

Supaya bisa mengambil halaman tertentu, pengguna perlu buat memisahkan file PDF terlebih dahulu.

Cara memisahkan file PDF dapat dilakukan dengan beberapa cara, namun yang paling mudah adalah dengan memanfaatkan situs web.

Meskipun gratis, memisahkan file PDF dengan situs web memerlukan akses internet.

Baca Juga: Cara Update iOS 18 di iPhone, Lengkap dengan Fitur Terbarunya!

Tapi, kamu tidak perlu khawatir. Ada juga beberapa cara memisahkan file PDF tanpa harus terkoneksi internet, yaitu dengan memanfaatkan aplikasi yang sebelumnya sudah ada pada HP atau komputer, seperti aplikasi Nitro Pro.

 

Tak perlu berlama-lama, berikut 5 cara memisahkan file PDF dengan mudah dan cepat.

1. Cara memisahkan PDF tanpa aplikasi lewat IlovePDF

  • Buka website IlovePDF ini, www.ilovepdf.com/split_pdf.
  • Unggah file PDF yang hendak dipisahkan.
  • Di website ini, tersedia dua pilihan buat memisahkan file PDF.
  • Pertama, pengguna bisa memilih opsi “Spilt by Range” buat memisahkan halaman berdasar range, misal memisahkan halaman 1-10 dan total 100 halaman.
  • Kedua, pengguna bisa memilih opsi “Extract Page” buat memisahkan halaman tertentu yang dipilih satuan, misal memisahkan halaman 3, 5, dan 7 dari total 100 halaman.
  • Setelah mengatur halaman yang hendak dipisahkan, klik opsi “Split PDF”.
  • Terakhir, website bakal menyajikan halaman PDF yang sudah dipisahkan dan bisa diunduh pengguna.

2. Cara memisahkan PDF menggunakan SmallPDF

  • Buka web browser lalu buka situs https://smallPDF.com/id/pisahkan-PDF
  • Setelah terbuka, klik pilih file untuk mengunggah file PDF yang akan kita pisahkan per halaman. Selain memilih file dari penyimpanan lokal, kamu juga bisa memilih file dari penyimpanan cloud seperti Gdrive dan Dropbox.
  • Pilih file PDF yang akan kamu pisahkan lalu klik open.
  • Setelah file PDF tersebut berhasil diunggah, klik pada opsi “ekstrak tiap halaman menjadi PDF” untuk memotong PDF menjadi per halaman. Kamu juga bisa memilih opsi “pilih halaman yang akan diekstrak” untuk memilih halaman berapa yang akan kamu ambil.
  • Klik tombol opsi yang berwarna ungu untuk memulai proses pemisahan.
  • Setelah proses pemisahan selesai, selanjutnya klik tombol “unduh file sekarang” untuk mengunduh file yang sudah di proses.

3. Cara memisahkan file PDF melalui PDF24 Tools

  • Buka website PDF24 Tools ini, www.tools.pdf24.org/id/pisahkan-pdf.
  • Selanjutnya, unggah file PDF yang ingin dipisahkan.
  • Di website ini, pengguna bisa memisahkan PDF berdasar range halaman dan satuan halaman yang bisa dipilih.
  • Setelah mengatur halaman yang hendak dipisahkan, klik opsi “Split”.
  • Terakhir, halaman PDF yang sudah dipisahkan bakal bisa diunduh.
4. Cara Memisahkan File PDF di Nitro Pro
  • Buka Dokumen PDF di Nitro Pro
Buka dokumen PDF yang kamu inginkan lewat aplikasi Nitro Pro PDF. Pilih menu ‘Edit’ pada panel sebelah atas. Setelah itu, klik ‘Split’ yang tersedia di bagian ‘Pages’.
  • Klik 'Split' untuk Memisahkan File PDF
Lakukan pengaturan yang kamu butuhkan pada kotak dialog ‘Split Pages’. Pada bagian ini, kamu bisa memilih halaman mana saja yang akan dipisahkan, lokasi penyimpanan tujuan, dan lain-lain. Setelah mengatur semuanya, lakukan pemisahan dengan klik ‘Split’. Hasil dokumen PDF baru yang sudah dipisah tersedia di lokasi penyimpanan yang dipilih.
 
5. Cara memisahkan file PDF menggunakan PDF Utils
  • Buka aplikasi PDF Utils.
  • Cari file PDF yang ingin dipisah.
  • Pilih halaman yang akan dipisah.
  • Pilih folder untuk penyimpanan.
  • Jika sudah langsung otomatis tersimpan di HP kamu.
Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News
 

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm