Sonora.ID - Mari simak penjelasan tentang resep Gulai Cincang yang dapat dikreasikan di dapur rumah berikut ini.
Kamu dapat mencoba berkreasi dengan berbagai resep yang menggugah selera makan di akhir pekan.
Salah satu resep yang dapat kamu coba kreasikan adalah Gulai Cincang khas Rumah Makan Padang.
Berikut ini adalah resep Gulai Cincang yang dapat dikreasikan sebagai hidangan nikmat berdasarkan laman kompas.com .
Baca Juga: Resep Membuat Selat Solo, Hidangan Mewah Pada Zaman Penjajahan
Bahan-bahan
500 gr daging tetelan 1,5 liter air untuk merebus 300 ml santan kental dari 1 butir kelapa 4 sdm minyak untuk menumis Bumbu Halus
10 butir bawang merah 6 siung bawang putih 100 gr cabai merah kering 1/2 sdt mericca 3 cm jahe 3 cm lengkuas 1/2 buah biji pala 1/2 sdt ketumbar, sangrai 1/4 sdt jintan, sangrai Garam secukupnya Bumbu lain: 2 batang serai, memarkan 3 lembar daun salam 2 lembar daun jeruk 1/2 lembar daun kunyit, simpul 2 buah kapulaga 2 cm kayu manis 1 buah pekak 2 buah asam kandis Baca Juga: Resep Timlo khas Solo, Sajian Nikmat yang Menggugah Selera Makan
Cara Membuat Gulai Cincang
Rebus daging tetelah sampai empuk. Angkat, tiriskan. Potong-potong tetelan, saring air perebusnya. Sisihkan. Panaskan minyak, tumis bumbu halus dan bumbu lain, kecuali asam kandis, hingga harum. Masukkan daging tetelan. Aduk sampai rata. Tambahkan air perebus dan santan. Beri asam kandis. Masak sambil aduk hingga mendidih. Kecilkan api, lanjutkan memasak samapi santan mengental. Angkat. Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News .
TERKINI
26 Desember 2024 08:07 WIB
26 Desember 2024 07:34 WIB
26 Desember 2024 07:20 WIB
26 Desember 2024 07:05 WIB