Bimtek Menejemen Pengelolaan Sampah, Kepala DLH PPU: Meningkatkan Kualitas SDM

21 Oktober 2024 15:10 WIB
Bimtek Menejemen Pengelolaan Sampah, Kepala DLH PPU: Meningkatkan Kualitas SDM
Bimtek Menejemen Pengelolaan Sampah, Kepala DLH PPU: Meningkatkan Kualitas SDM ( )

PENAJAM, Sonora.ID - Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) menggelar bimbingan teknis (Bimtek) Menejemen Pengelolaan Sampah.

Kegiatan tersebut digelar di Hotel Cavinton Malioboro Yogyakarta mulai tanggal 18 dan 19 Oktober 2024.

Kepala DLH PPU Safwana menyebutkan Bimtek yang gelar selama dua hari itu diikuti 35 Peserta, masing-masing 31 ASN Dinas Lingkungan Hidup dan empat lainnya perwakilan desa.

Lebih lanjut disampaikan Safwana Bimtek tersebut untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) terkait manajemen pengelolaan sampah.

"Kita harapkan Bimtek ini bisa meningkatkan kualitas sumber daya manusia terkait manajemen pengelolaan sampah," Katanya.

"Temasuk kita ingin memberikan pemahaman yang sama bagi para pengelola sampah dalam pengelolaan sampah di PPU," Tuturnya.

Adapun metode dalam Bimtek DLH PPU itu yakni penyampaian materi secara langsung dan tanya jawab oleh para peserta.

Sementara itu, Pj Bupati PPU, Zainal Arifin mengatakan bahwa harus disadari persoalan sampah adalah persoalan yang dihadapi setiap hari.

Dapat dikatakan sampah adalah sesuatu yang di hasilkan dalam kehidupan sehari-hari.
Namun demikian kata Zainal, terkadang tidak disadari manusia telah memproduksi sampah melalui kegiatan yang dilakukan setiap hari.

"Pembuangan sampah yang tidak dikelola dengan baik dapat mengakibatkan masalah besar," kata Zainal Arifin.

Terlebih, menurutnya, karena penumpukan sampah atau cara membuang sampah dilakukan secara sembarangan ke kawasan terbuka, akan mengakibatkan pencemaran tanah yang juga berdampak ke saluran air dan tanah.

Selain itu, pembakaran sampah juga akan mengakibatkan pencemaran udara, serta pembuangan sampah ke sungai akan mengakibatkan pencemaran air, tersumbatnya saluran air dan banjir.

"Oleh karena itu management pengelolaan sampah dirasa perlu untuk keberhasilan menangani masalah-masalah sampah di lingkungan. Kesadaran secara komunal adalah hal yang penting untuk dilakukan yang dimulai dari kesadaran diri. Strategi dan sistem tersebut harus dibangun sejak dini," jelas Zainal Arifin.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm