Program Schoolphoria: Goes to School Kembali Digelar di MAN 2 Kota Malang

21 Oktober 2024 17:20 WIB
Program Schoolphoria: Goes to School Kembali Digelar di MAN 2 Kota Malang
Program Schoolphoria: Goes to School Kembali Digelar di MAN 2 Kota Malang ( )


Penulis : Fahrizal Sanggah Firmansyah

Malang, Sonora.ID - Bakorwil III Malang menggelar program Schoolphoria: Goes to School yang berkolaborasi dengan Radio Kalimaya Bhaskara di Auditorium Lantai 4 MAN 2 Kota Malang.

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pelatihan kepada siswa agar dapat meningkatkan keterampilan mereka dan siap menghadapi tantangan di masyarakat.

Acara ini dihadiri oleh siswa-siswi MAN 2 Kota Malang dan dibuka langsung oleh Bapak Asep Kusdinar, S.Hut., M.H., Kepala Bakorwil III Malang.

Dalam sambutannya, menjelaskan bahwa program ini merupakan kelanjutan dari inisiatif unggulan yang dicanangkan oleh Gubernur Jawa Timur pada periode 2019-2024, yang kini diteruskan oleh Bakorwil III Malang.

Asep menegaskan, “Bakorwil III Malang siap mendukung munculnya pionir-pionir di sekolah dari generasi muda untuk membangun masa depan. Program ini telah mendukung skill-skill siswa di sekolah-sekolah wilayah Malang.”

Selama acara berlangsung, para murid diajak berpartisipasi dalam segmen Hitz Maker Wannabe, di mana mereka menunjukkan potensi dalam bidang broadcasting. Siswa juga mendapatkan kesempatan untuk berlatih membuat video, serta mengikuti sesi Xkulphoria yang menampilkan bakat luar biasa dari para siswa, termasuk penampilan seni dan kreativitas yang menghibur dan menginspirasi.

Baca Juga: Meriah, Tarian Tradisional Hiasi Penyambutan Jokowi di Colomadu

Kepala MAN 2 Kota Malang, Syamsuddin, menambahkan bahwa kegiatan ini tidak hanya memperkuat silaturahmi antar siswa, tetapi juga memberikan motivasi untuk mengembangkan diri.

“Dengan kegiatan ini, kita bisa belajar banyak dalam mendukung aktivitas positif yang kita lakukan di sekolah, serta memotivasi siswa untuk menggali potensi yang mereka miliki,” ungkapnya.

Rencananya, program Schoolphoria ini akan hadir di beberapa sekolah lainnya pada bulan November mendatang, memberikan kesempatan lebih luas bagi siswa di wilayah Malang untuk terus mengembangkan keterampilan mereka melalui pelatihan yang berkualitas.

Dengan berbagai kegiatan yang dilakukan, diharapkan siswa-siswa dapat lebih percaya diri dan siap bersaing di era digital saat ini.

Acara ini juga menjadi langkah konkret untuk mempersiapkan generasi muda dalam menghadapi tantangan global, sehingga mereka tidak hanya siap dalam hal akademis, tetapi juga dalam keterampilan praktis yang relevan dengan kebutuhan zaman.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News

Penulis
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm